Computer File
KAWASAN IJEN, MALANG
Dari sekian banyak kota di Indonesia yang mulai berkembang di awal abad 20, Malang merupakan salah satu hasil perencanaan yang matang dari arsitek kota Belanda, salah satunya adalah Ir. Herman Thomas Karsten. Perencanaan kota Malang secara keseluruhan merupakan hasil perpaduan antara prinsip perencanaan kota Eropa dengan kondisi aktula geografis kota Malang serta iklim tropisnya yang spesifik. Sebuah kota tidak dapat dilihat dalam segmen yang terpisah tetapi harus dilihat sebagai satu kesatuan bentuk kota. Kawasan hunian Ijen merupakan salah satu bagian kota yang dengan jelas mengaktualisasikan konsep perencanaan tersebut. Konsep pemikiran garden city yang berkembang saat itu menjadi issue utama pengembangan kawasan yang dipadukan dengan kondisi iklim geografi serta peruntukkannya, menjadikan kawasan hunian Ijen memiliki tipo-morfologi yang khas dan menarik untuk dikaji lebih lanjut.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
art74325 | DIG | Artikel | Gdg9-Lt3 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain