Computer File
Studi penentuan kapasitas waduk PLTA Kayan Kabupaten Bulungan Kalimantan Timur
Banyak daerah di Kalimantan Timur yang masih belum mendapatkan asupan listrik yang
cukup dari Perusahaan Listrik Negara (PLN). Sungai Kayan di Kabupaten Bulungan, Provinsi
Kalimantan timur memiliki potensi untuk dijadikan PLTA. Diharapkan dengan adanya PLTA
Kayan yang terdapat di Kabupaten Bulnngan, Propinsi Kalimantan Timur dapat membantu PLN
dalam memenuhi kebutuhan listrik kehidupan masyarakat sekitar.
Beberapa jenis PLTA dibangun dengan dilengkapi waduk. Waduk diperlukan untuk
menampung air pada waktu kelebihan dan dapat digunakan pada saat kekurangan air. Volume
waduk ditentukan oleh kondisi topografi, distribusi aliran air, dan distribusi kebutuhan airnya.
Karena itu diperlukan analisis untuk dapat menghasilkan volume waduk yang optimum dengan
memperhatikan ketiga variabel tersebut sehingga didapatkan energi listrik yang optimal. Untuk
menghasilkan energi listrik yang optimal maka dilakukan simulasi waduk dengan memperhatikan
nilai outflow dan nilai head. Simulasi dilakukan dengan 2 cara yaitu simulasi waduk dengan
menggunakan data time series dan simulasi waduk berdasarkan debit andal.
Berdasarkan hasil perhitungan debit rata-rata tahunan maka potensi air tahunan sebesar
242.400,1 x 10^6 m^3.
Volume tampungan yang diperlukan yaitu sebesar 25.365,29 x 10^6 m^3.
Kapasitas tampungan waduk berdasarkan analisis topografi didapat sebesar 510 x 10^6 m^3 dengan
tinggi muka air waduk maksimum terdapat pada elevasi 80 meter. Potensi air yang dapat dipakai
jumlahnya lebih besar dibandingkan volume tampungan air berdasarkan topografi. Karena itu,
dalam perhitungan simulasi waduk volume air yang dipakai berdasarkan analisis topografi. Tinggi
muka air waduk minimum dihitung berdasarkan dead storage dengan memperhitungkan
sedimentasi menggunakan persamaan Universal Sail Loss Equation (USLE) dengan umur rencana
I 00 tahun. Jumlah sedimentasi didapat sebesar 4.831.886 m^3 pada elevasi 29 meter. Jenis turbin
ditentukan berdasarkan nilai outflow dan nilai head dari hasil simulasi waduk. Ada 3 skenario
pada simulasi waduk yaitu skenario 80% dengan total energi listrik rata-rata per tahun sebesar
1.187.35 GWh, skenario 50% sebesar 1.567,78 GWh, dan skenario 20% sebesar 1663,93 GWh.
Skenario yang dipilih yaitu skenario 80% dengan nilai head optimum sebesar 75 meter turbin yang
dipakai untuk PLTA ini yaitu jenis turbin Francis dan menghasilkan energi listrik optimum sebesar
1.187.35 GWh.
Kata-kata kunci: Kapasitas Waduk, PLTA, kebutuhan air, simulasi waduk.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp24459 | DIG - FTS | Skripsi | tsda sil s/11 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain