Computer File
Adaptasi arsitektural bangunan SMPN 5 Bandung
SMPN 5 Bandung merupakan sebuah sekolah yang dibangun pada tahun 1917.
Bangunan ini memiliki bentuk yang unik pada bagian sudut dengan dua menara kembar
sebagai area masuk utama bangunan. Konservasi bangunan SMPN 5 bertujuan untuk
mempertahankan nilai-nilai budaya yang dimiliki oleh bangunan ini.
Penelitian ini menggunakan pendekatan arsitektur David Smith Capon dan
Francis D. K. Ching. Teori David Smith Capon mengatakan bahwa sebuah karya
arsitektur dilihat dari aspek fungsi, bentuk, dan makna. D. K. Ching merumuskan tatanan
komposisi dalam bentuk arsitektur, yaitu sumbu, hirarki, dan irama. Teknik konservasi
yang disarankan ditinjau berdasarkan pendekatan nilai. Pendekatan nilai ini digunakan
karena tujuan konservasi adalah mempertahankan nilai sebuah bangunan. Metode yang
digunakan adalah deskriptif-evaluatif dengan mendeskripsikan aspek utama pada objek,
elemen arsitektural, serta nilai-nilai yang ada di dalamnya, lalu melakukan evaluasi.
Pada objek SMPN 5, aspek fungsi dan bentuk ditemukan sebagai aspek
signifikan. Aspek fungsi berkaitan dengan aktivitas manusia beserta elemen kenyamanan
dan keamanan. Aspek bentuk terbagi menjadi elemen eksterior, interior, dan atap. Aspek
bentuk ini mengekspresikan gaya arsitektur Indis yang digunakan pada bangunan SMPN
5. Dari analisa kedua aspek tersebut, dapat diketahui bahwa bangunan SMPN 5 memiliki
nilai historis, nilai arsitektural, nilai, teknikal, nilai estetika, dan nilai kelokalan. Pada
penelitian ini diberikan usulan teknik konservasi yang sesuai pada bangunan SMPN 5
Bandung. Usulan ini meliputi teknik preservasi, konsolidasi, rehabilitasi, adaptasi, serta
restorasi. Selain usulan konservasi yang diberikan, perlu dilakukan perawatan secara rutin
untuk tetap mempertahankan keutuhan dan keaslian bangunan SMPN 5 di masa yang
akan datang.
Kata kunci : Konservasi, Arsitektur, nilai.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp25120 | DIG - FTA | Skripsi | ARS-TM2 RAY a/12 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain