Computer File
Skenario perubahan angkot Leuwipanjang-Cimahi menjadi moda transportasi bus
Pelayan angkutan umum seharusnya dapat mengatasi masalah transportasi di masyarakat
perkotaan. Angkot (angkutan kota) merupakan alat transportasi umum yang ada di masyarakat
Indonesia. Namun saat ini penggunaan angkot mulai tidak diterima masyarakat, hal tersebut
diakibatkan semakin banyaknya penggunaan kendaraan pribadi khususnya sepeda motor yang
dianggap lebih efisien waktu dan biaya dan angkot sering dituding sebagai penyebab kemacetan
karena ‘mengetem’ di bahu jalan atau perilaku supir angkot yang sering tidak tertib dalam berlalu
lintas. Moda transportasi bus dapat menjadi alternatif pengganti angkot. Volume bus yang lebih
besar dapat mengangkut penumpang beberapa kali lebih banyak dari angkot yang kapasitas
angkutnya lebih kecil. Angkot Leuwipanjang-Cimahi memiliki dua rute terpisah yaitu
Leuwipanjang–Padalarang dan Leuwipanjang-Cimahi via Jalan Sangkuriang. Dalam penulisan ini
diberikan tiga skenario mengenai penggantian angkot Leuwipanjang-Cimahi dengan moda
transporasi bus. Penyebaran kuesioner ke penumpang angkot Leuwipanjang-Cimahi disertai
dengan skenario. Analisis data dilakukan dengan analisis statistika nonparametrik. Dengan
melakukan klasifikasi silang dan uji chi-square didapatkan beberapa kesimpulan, yaitu karateristik
jenis kelamin responden pada kedua angkot tidak mempengaruhi piliahan skenario, begitu pula
dengan karateristik usia responden dan karateristik pekerjaan responden. Namun pada responden
Leuwipanjang-Padalarang karateristik penghasilan tidak berpengaruh sedangkan karateristik
tujuan menggunakan angkot angkot berpengaruh terhadap skenario. Karateristik responden pada
angkot via Jalan Sangkuriang menggenai penghasilan berpengaruh pada skenario sedangkan
tujuan menggunakan angkot tidak berpengaruh. Karateristik responden mengenai pemilihan
skenario menunjukan bahwa responden angkot Leuwipanjang-Cimahi cenderung memilih skenario
satu. Dengan uji Mann-Whitney menunjukan data skenario kedua angkot identik.
Kata Kunci : bus scenario, changes of transport modes, angkot, non-parametric statistics
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp25468 | DIG - FTS | Skripsi | TMPU WIN s/12 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain