Computer File
Analisis tentang koordinasi antara Bank Indonesia dengan otoritas jasa keuangan dikaitkan dengan pengawasan sektor jasa keuangan bank
Sistem Perbankan memiliki peranan yang strategis dan sentral dalam perekonomian suatu negara.Perihal pengawasan bank yang belum efektif merupakan salah satu bagian permasalahan yang dihadapi oleh perbankan saat ini.Lembaga perbankan memiliki asset industri jasa keuangan yang mendominasi di Indonesia. Peran Bank Indonesia dalam menjalankan fungsinya sebagai otoritas perbankan dan otoritas moneter dikhawatirkan akan memunculkan conflict of interest sebagai akibat dari pelaksanaan kedua fungsi tersebut yang masing-masing memiliki kepentingan yang berbeda, oleh karena itu keberadaan Otoritas Jasa Keuangan yang fokus mengawasi sektor perbankan sangat dibutuhkan, sehingga Bank Indonesia dapat lebih fokus menjalankan fungsinya sebagai otoritas moneter. Adapun 2 (dua) permasalahan dalam penelitian ini, yaitu: Pertama, bagaimanakah bentuk koordinasi antara Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan menurut Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2011 tentang Otoritas Jasa Keuangan. Kedua, apakah kebijakan moneter yang merupakan otoritas Bank Indonesia dapat dikatakan efektif jika perbankan sebagai mitra kebijakan moneter tidak lagi berada dalam pengawasan Bank Indonesia. Penulis menyimpulkan bahwa bentuk koordinasi yang terjalin, yaitu peran Bank Indonesia masih dilibatkan dalam pembuatan kebijakan pengawasan; Otoritas Jasa Keuangan turut aktif memberikan laporan pada Bank Indonesia terhadap keadaan perbankan; dua lembaga ini turut aktif dalam Forum Koordinasi Stabilitas Sistem Keuangan. Kebijakan moneter tetap akan berjalan efektif apabila koordinasi yang dilakukan oleh dua lembaga tersebut berjalan dengan efektif, selain itu Bank Indonesia diberikan kewenangan khusus untuk melakukan pemeriksaan langsung pada bank tertentu.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp26925 | DIG - FH | Skripsi | SKP-FH FRI a/13 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain