Computer File
Pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian konsumen Brownies Amanda Cabang Dago Kota Bandung
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis Pengaruh Brand
Image yang terdiri dari atribut, manfaat dan sikap merek terhadap Keputusan
Pembelian konsumen brownies Amanda Cabang Dago Kota Bandung. Brand
image merupakan suatu persepsi yang ada di benak konsumen mengenai suatu
merek. Apabila konsumen memiliki persepsi yang positif mengenai suatu merek
maka hal ini akan memungkinkan konsumen untuk melakukan keputusan
pembelian.
Penelitian ini merupakan penelitian penjelasan yang berusaha mengambarkan
brand image brownies Amanda dan keputusan pembelian Konsumen brownies
Amanda cabang dago kota Bandung serta menganalisis pengaruh Brand Image
terhadap Keputusan Pembelian konsumen brownies Amanda Cabang Dago Kota
Bandung. Data kepustakaan dan data-data diperoleh dari lapangan berupa
kuesioner dan wawancara. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini
sebanyak 100 responden dengan menggunakan metode convinience sampling.
Untuk teknik analisis data yang digunakan adalah metode analisis regresi
berganda dengan uji F dan uji t.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan atau serentak variabel
atribut, manfaat dan sikap merek mempunyai pengaruh signifikan terhadap
keputusan pembelian konsumen brownies Amanda Cabang Dago Kota Bandung.
Dari hasil perhitungan uji F diperoleh F-hitung 27,308 > F-tabel 2,70 selain
itu R square sebesar 45,6%. Dari uji t diketahui bahwa secara parsial brand image
yang mempunyai pengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian adalah
dimensi atribut yang paling dominan pengaruhnya.
Berdasarkan tabel rekapitulasi tanggapan responden berdasarkan prinsip
mayoritas dalam peringkat tentang brand image terhadap keputusan pembelian,
disimpulkan tiga peringkat pernyataan.
Peringkat teratas, 1. Brownies Amanda memiliki produk yang berkualitas
merupakan sesuatu yang positif, 2. Merek Brownies Amanda mudah diingat,
merupakan sesuatu yang positif 3. Brownies Amanda dapat dikonsumsi oleh
berbagai kalangan merupakan sesuatu yang positif.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp27515 | DIG - FISIP | Skripsi | AB KUS p/13 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain