Computer File
Evaluasi beban kerja mental petugas APP Bandar Udara Husein Sastranegara Bandung dengan Nasa-TLX dan pengukuran denyut jantung
ATC (Air Traffic Controller) merupakan salah satu pilar penunjang dari
aktivitas penerbangan di Bandar Udara Husein Sastranegara. Petugas APP
dituntut untuk memiliki tingkat kesiapsiagaan (Vigilance) dan perhatian (Attention)
yang tinggi dalam melakukan pekerjaan. Jika terjadi kesalahan dalam melakukan
aktivitas pekerjaannya akan menyangkut keselamatan dari banyak jiwa. Oleh
karena itu, penelitian difokuskan pada pengukuran beban kerja mental petugas
APP yang merupakan salah satu bagian dari ATC. Metode yang digunakan untuk
mengukur beban kerja mental dari petugas APP terdiri dari dua metode, yaitu
metode pengukuran subjektif dengan metode NASA-TLX (NASA Task Load
Index), dan metode pengukuran objektif dengan pengukuran denyut jantung.
Metode NASA-TLX adalah metode pengukuran yang menggunakan 6 faktor
dalam menganalisis beban kerja mental, yaitu tuntutan mental, tuntutan fisik,
tuntutan waktu, performansi, usaha, dan frustasi. Metode pengukuran denyut
jantung adalah metode pengukuran dengan mengukur denyut jantung seseorang
untuk melihat respon fisiologis ketika melakukan aktivitas pekerjaan.
Penggunaan kedua metode dimaksudkan untuk melihat hasil evaluasi dari
masing-masing metode yang memiliki kriteria pengukuran yang berbeda. Hasil
pengukuran dengan metode NASA-TLX memberikan hasil sebesar 6,93 yang
menunjukan bahwa beban kerja mental dari petugas APP secara keseluruhan
adalah tinggi. Metode pengukuran denyut jantung memberikan hasil rata-rata
denyut jantung sebesar 94,07 yang termasuk kategori beban kerja ringan. Hasil
pengukuran dengan kedua metode memberikan hasil yang berbeda, namun
beban kerja yang tinggi berdasarkan hasil pengukuran NASA-TLX merupakan
suatu tantangan atau dorongan untuk mencapai performansi. Sehingga usulan
yang dapat diberikan adalah mempertahankan beban kerja mental yang ada. Hal
tersebut dapat dilakukan pelatihan, penambahan radar, dan penggunaan
headset oleh petugas APP.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp28030 | DIG - FTI | Skripsi | TI ANW e/14 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain