Computer File
Peranan logistical management dalam menunjang kelancaran penjualan benang di PT Indo Liberty Textile di Karawang
PT. Indo Liberty Textile adalah perusahaan penghasil benang yang berlokasi di Kota Kerawang, yang bergerak di dalam melayani industrial market dan business market. Perusahaan melakukan produksi berdasarkan job order dari customersnya. Perusahaan melayani penjualan dalam negeri dan luar negeri. Perusahaan menjalankan berbagai aktivitas logistik dalam kegiatan operasionalnya sehari - hari, diawali dari penerimaan order pelanggan, memproduksi dan mengantarkan order tersebut sampai ke pelanggan. Oleh karena itu, logistical management berperan penting dalam rangka menunjang kelancaran penjualan benang perusahaan kepada pelanggan. Ada beberapa
perusahaan yang belum menerapkan logistical management yang akhirnya menghambat
produktivitas perusahaan. Kebijakan logistical management harus dilakukan secara tepat dengan sifat 7r. Masalah yang terjadi pada kebijakan logistical management sebagai berikut: 1. Masalah dalam order processing adalah proses dalam menangani pelanggan belum akurat seperti kesalahan pencatatan barang. 2. Masalah dalam inventory management yakni perusahaan mengalami kesulitan dalam menentukan jumlah inventory bahan baku yang tepat. 3. Masalah yang terjadi dalam material handling yakni bagaimana perusahaan menjadwalkan perbaikan dan pemeliharaan equipment tersebut dan melatih karyawan dalam pemakaian equipment agar tidak cepat rusak dan dapat berfungsi dengan baik. 4. Aktivitas procurement yang terkadang tidak terintegrasi, perubahan harga secara mendadak, miskomunikasi yang berakibat menghambat kegiatan produksi. Ada beberapa solusi yang penulis sarankan kepada pihak perusahaan dalam rangka mengatasi masalah ketidaklancaran penjualan tersebut, diantaranya adalah: 1. Perusahaan sebaiknya menggunakan sistem komputerarisasi melalui penerapan teknologi informasi seperti EDI system agar segala arus informasi yang berkaitan dengan order pelanggan dapat berjalan lebih cepat dan kemungkinan kesalahan pencatatan dapat dikurangi. 2. Perusahaan dapat menggunakan peramalan penjualan yang akurat, dan penggunaan computer dengan program persediaan berupa Pos Maid, inFlow Inventory Free Edition dan sebagainya 3. Perusahaan dapat melatih karyawan mengenai pemakaian equipment dengan benar dan membuat jadwal pemeliharaan equipment tersebut secara berkala. 4. Perusahaan dapat mewaspadai kinerja supplier dan menindaklanjuti jika menunjukkan gejala yang akan menggangu aktivitas logistik lainnya. Dengan demikian, pelaksanaan logistical management dapat berperan penting dalam menunjang kelancaran penjualan produk perusahaan guna meningkatkan kepuasan customers.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp28361 | DIG - FE | Skripsi | MANAJ SIN p/13 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain