Computer File
Evaluasi kelelahan operator lantai produksi PT X berdasarkan pengukuran denyut jantung dan tingkat kantuk
Proses produksi dalam industri manufaktur merupakan salah satu elemen terpenting yang dapat menunjang jalannya suatu industri. Namun interaksi operator dengan mesin industri menjadi penyebab bahaya yang sering timbul. Bekerja secara monoton dalam waktu yang lama dapat menyebabkan kelelahan fisiologis dan psikologis, dan mempengaruhi tingkat keselamatan kerja operator. PT X merupakan perusahaan yang memproduksi sepatu olahraga dengan dua pola jadwal kerja, yakni shift reguler yang bekerja selama 8 jam, dan shift
panjang yang bekerja selama 10 jam. Berdasarkan pertimbangan dari tingkat kelelahan operator produksi karena pola jadwal kerja, dalam penelitian ini akan dilakukan evaluasi tingkat kelelahan berdasarkan faktor fisiologis dan psikologis. Pengukuran fisiologis yang dilakukan adalah pengukuran denyut jantung yang kemudian dikonversi menjadi konsumsi energi, sedangkan pengukuran psikologis dilakukan dengan mengukur tingkat kantuk menggunakan Karolinska Sleepines Scale (KSS) dan pengukuran performansi dengan Stroop Task. Pengukuran performansi dilakukan pada dua titik dimana operator mengalami tingkat kantuk tertinggi. Hasil penelitian menyatakan bahwa pada pukul 10.30 WIB dan pukul 13.30 WIB, responden mengalami tingkat kantuk tertinggi pada kedua shift. Berdasarkan stasiun kerjanya, operator stasiun kerja grinding memiliki tingkat kantuk tertinggi. Pada pengukuran konsumsi energi, konsumsi energi kedua shift berada dibawah rata-rata konsumsi orang bekerja pada umumnya. Bila dibagi berdasarkan stasiun kerja, maka stasiun kerja packing memiliki konsumsi energi tertinggi namun konsumsi energinya setara dengan rata-rata konsumsi energi orang bekerja pada umumnya. Usulan perbaikan yang diberikan adalah
perusahaan menyediakan air mineral disetiap stasiun kerja, melakukan peregangan selama kurang lebih 4 menit untuk mengurangi kantuk, serta penambahan jumlah karyawan yang khusus bekerja utuk mempersiapkan bahan baku diawal jam kerja untuk mengurangi kelelahan. Pada stasiun kerja grinding dapat diputar musik karya mozart untuk mengurangi tingkat kantuk pada stasiun kerja tersebut, serta dilakukan pengawasan rutin untuk melihat performansi
operator di stasiun kerja grinding.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp29167 | DIG - FTI | Skripsi | TI SIA e/14 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain