Computer File
Analisis sikap pelanggan bahan baku grafika atas customer service yang dijalankan oleh PT. Mantrade di Bandung
Akhir-akhir ini, persaingan di bidang perdagangan sangat ketat. Hal ini memaksa para pengusaha berusaha keras untuk memenangkan persaingan. PT. Mantrade, sebagai distributor bahan baku grafika produk dari PT. DIC (Jakarta) untuk wilayah Jawa Barat mengalami hal yang sama dalam usahanya untuk memenangkan persaingan, dalam arti mempertahankan konsumen yang ada dan sedapat mungkin menarik konsumen baru yang lebih banyak lagi. Rata-rata volume penjualan PT. Mantrade untuk masing-masing semester mengalami pemmmau dari Semester I tahun 93 sampai dengan Semester I tahun 1995. Karena peran perusahaan ini sebagai distributor, maka wewenangnya hanya mendistribusikan produk saja dalam arti melaksanakan distribusi fisik. Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui sikap konsumen atas customer service PT. Mantrade, yang dalam hal ini merupakan indikator bagi keberhasilan pelaksanaan distribusi fisik di PT. Mantrade. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian survai dan jenis penelitiannya adalah deskriptif analitis. Pengumpulan data dengan melalui penyebaran kuesioner kepada para responden yang merupakan konsumen tetap PT. Mantrade dengan menggunakan Simple Random sampling. Data yang dikumpulkan akan dianalisis dengan menggunakan model Sikap terhadap-Objek dari Fishbein. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nasib banyak atribut-atribut pelayanan konsumen yang dijalankan PT. Mammade belum dapat memenuhi harapan konsumen. Bahwa pelayanan konsumen yang belum sesuai dengan harapan konsumen dapat menjadi penyebab penurunan penjualan yang dialami perusahaan selama ini karena harapan konsumen yang tidak terpenuhi tersebut mendorong konsumen untuk mencari pemasok/distributor lain yang dapat memenuhi kebutuhan mereka.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skpsc221 | DIG - FISIP | Skripsi | ANI WIB a/96 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain