Computer File
Hubungan pelatihan dengan kinerja pegawai housekeeping Hotel Ilos Bandung
Pelatihan adalah usaha yang terencana dari organisasi untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan kemampuan pegawai. Dengan adanya pelatihan diharapkan adanya perubahan dalam kebiasaan bekerja, perubahan sikap, tingkah laku, keterampilan serta pengetahuan pegawai. Demikian pula, pelatihan pegawai merupakan salah satu faktor yang dapat membentuk cara kerja dan berujung pada kinerja pada pegawai. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai pelaksanaan pelatihan, untuk mengetahui kinerja pegawai dan untuk mengetahui kekuatan hubungan yang dimiliki oleh pelatihan dengan kinerja pegawai housekeeping di Hotel Ilos Bandung
Penelitian ini dilaksanakan di Hotel Ilos Bandung. Subjek dalam penelitian ini adalah para pegawai bagian housekeeping Hotel Ilos Bandung yang berjumlah 20 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah Korelasi Rank Spearman yang digunakan untuk mengukur kekuatan hubungan antara Pelatihan dengan Kinerja Pegawai Bagian Housekeeping Hotel Ilos Bandung. Data yang diperoleh dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 20 orang pegawai, wawancara,pengumpulan dokumen perusahaan serta studi kepustakaan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelatihan pegawai bagian Housekeeping berada pada kategori baik, dengan skor rata-rata 4,07. Dan tingkat kinerja berada pada kategori baik , dengan skor rata-rata 4,01. Hasil dari analisis data menunjukan bahwa Pelatihan memiliki hubungan yang positif dan signifikan. Hal ini dapat dilihat dari hasil koefisien korelasi sebesar 0,647 yang berada pada kategori kuat dan signifikan.
Berdasarkan hasil pengujian statistik secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa semakin baik pelaksanaan kegiatan pelatihan, maka semakin baik pula kinerja pegawai Hotel Ilos Bandung. Pelatihan perlu dilaksanakan secara kontinyu serta perlu didukung pula dengan sarana pelatihan yang memadai agar pelaksanaan pelatihan dapat lebih efektif dan efisien serta menarik minat pegawai untuk meningkatkan kinerja demi tercapainya tujuan individu dan organisasi yang lebih baik.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp30374 | DIG - FISIP | Skripsi | AB AFR h/15 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain