Computer File
Pemeriksaan operasional terhadap fungsi produksi untuk mempertahankan efektivitas dan efisiensi proses produksi perusahaan: studi kasus pada PT. Mega Jaya Perkasa Makmur
Semakin banyak peluang bisnis yang terbuka sekarang ini membuat semakin ketat persaingan bisnis yang ada. Untuk dapat bersaing, perusahaan harus mampu menunjukkan keunggulan serta kemampuan dalam menjalankan operasi perusahaan yang efektif dan efisien khususnya mengenai fungsi-fungsi yang berkaitan dengan operasi perusahaan. Bagi perusahaan manufaktur fungsi produksi merupakan fungsi yang sangat penting karena kelancaran operasi perusahaan berada dalam fungsi ini. Fungsi produksi bertanggung jawab atas proses produksi yang berlangsung di perusahaan guna menciptakan produk yang sesuai dengan keinginan perusahaan dan konsumen. Pemeriksaan operasional digunakan untuk menilai fungsi produksi perusahaan telah efektif dan efisien atau belum dengan cara memastikan bahwa kebijakan serta prosedur produksi yang telah ditetapkan telah diikuti dengan baik. Pemeriksaan operasional dilakukan dengan cara menganalisis kebijakan, prosedur proses produksi, dan kegiatan produksi yang dilakukan serta menemukan kelemahan-kelemahan yang berpotensi menimbulkan masalah sehingga dapat segera diperbaiki. Pemeriksaan operasional juga berguna untuk membantu manajemen perusahaan dalam meningkatkan kegiatan operasi perusahaan melalui rekomendasi-rekomendasi yang diberikan oleh pemeriksa. Metode yang digunakan oleh peneliti yaitu descriptive study yang merupakan sebuah metode yang digunakan untuk menggambarkan suatu variabel tertentu
dengan cara mengumpulkan, menyusun, dan menganalisis data yang ada di perusahaan yang menjadi objek penelitian sehingga mendapatkan gambaran atas objek yang diteliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik pengolahan data yang digunakan adalah analisa kualitatif dengan menggunakan fishbone diagram dan lima atribut pengembangan temuan serta pemberian rekomendasi. Teknik pengolahan data lain yang digunakan adalah analisa kuantitatif dengan mengolah data keuangan perusahaan melalui perhitungan matematis yaitu besamya kerugian yang ditanggung perusahaan seperti kerugian dalam hal pemborosan listrik dan bahan pewarna untuk melakukan rework, biaya lembur karyawan, serta kerugian yang dialami perusahaan akibat produk rusak. Objek penelitian yang digunakan peneliti adalah PT. Maju Jaya Perkasa Makmur yang merupakan sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang manufaktur plastik di wilayah Lampung Selatan. Berdasarkan basil penelitian, diketahui bahwa fungsi produksi perusahaan secara umum sudah baik namun masih ditemukan beberapa kelemahan. Kelemahankelemahan tersebut adalah perusahaan masih memiliki jumlah produk cacat yang tinggi dan terjadi produk rusak dalam proses produksi yang tidak dapat didaur ulang, sistem penilaian kinerja karyawan masih belum tepat, serta perusahaan kurang memperhatikan lingkungan pabrik sehingga membuat lingkungan pabrik menjadi kurang nyaman. Akibatnya selama bulan Oktober-Desember 2014 perusahaan mengalami kerugian untuk melakukan rework seperti pemborosan biaya listrik sebesar Rp 187.429.318, untuk kerugian dalam penggunaan bahan pewama tambahan sebesar Rp 120.427.295, dan untuk kerugian dalam biaya lembur karyawan sebesar Rp 65 .247.000. Selain itu perusahaan juga mengalami kerugian akibat produk rusak seperti untuk pemborosan biaya listrik sebesar Rp 365.853, untuk kerugian dalam penggunaan bahan pewarna sebesar Rp 112.900, dan untuk kerugian dalam penggunaan bahan baku sebesar Rp 1.205.880. Rekomendasi yang dapat peneliti berikan adalah perusahaan dapat memberikan pengawas untuk mengawasi secara langsung pemeriksaan bahan baku, perusahaan sebaiknya melakukan perawatan mesin secara rutin, perusahaan membuat prosedur dan peraturan tertulis, perusahaan melakukan observasi secara langsung terhadap pelaksanaan proses produksi, dan perusahaan juga memasang alat pendeteksi barang cacat untuk masing-masing mesin produksi.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp30643 | DIG - FE | Skripsi | AKUN DOM p/15 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain