Computer File
Perancangan ulang situs jual beli X dengan memperhatikan aspek kemampupakaian situs (web usability)
Era globalisasi telah menghasilkan teknologi yang sangat menunjang aktivitas manusia. Saat ini hampir pada setiap rumah dapat ditemukan koneksi internet. Dari sekian banyak aktivitas yang dilakukan oleh internet citizen(netizen), belakangan ini fenomena belanja online atau yang disebut dengan online shopping semakin marak. Beberapa orang lebih memilih berbelanja melalui internet. dibandingkan dengan datang langsung ke toko fisiko Terdapat salah satu situs yang menjual souvenir atau kerajinan khas Indonesia,- yaitu situs X. Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi situs jual beli X tersebut dengan mengukur kelima kriteria usability yaitu kebergunaan (usefulness), efisiensi (efficiency), efektivitas (effectiveness),kemudahan dipelajari (learnability), dan kepuasan (satisfaction). Pengujian dilakukan dengan observasi rekaman dalam Morae dan kuesioner System Usability Scale (SUS). Hasil evaluasi didapat bahwa masih rendahnya kriteria usefulness, efficiency, effectiveness, learnability, satisfaction, dan skor SUS situs sekarang. Delapan buah usability problems didapatkan dari performansi responden ketika mengerjakan tiga buah tugas. Usability problem yang menjadi akar masalah dari rendahnya nilai evaluasi ini dianalisis dan diberi perubahan rekomendasinya lalu diaplikasikan pada situs usulan. Hasil evaluasi situs usulan menunjukkan bahwa kelima kriteria usability yang diukur dan skor dari kuesioner SUS mengalami peningkatan. Namun, situs rancangan ulang pun masih memiliki beberapa kekurangan dan dapat dikembangkan kembali.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp31032 | DIG - FTI | Skripsi | TI ADI p/14 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain