Computer File
Usulan rancangan perbaikan vacuum cleaner rumah untuk meningkatkan user experience dengan metode geneva emotion wheel
Kualitas udara di kota-kota besar yang sedang berkembang pesat semakin lama semakin buruk dan jumlah partikel debu terus bertambah. Jumlah partikel debu yang terus bertambah ini mendorong masyarakat untuk membersihkan rumah
secara rutin. Masyarakat yang tinggal di kota besar sudah banyak yang beralih untuk membersihkan rumah menggunakan vacuum cleaner rumah karena lebih praktis dan hemat waktu. Namun, vacuum cleaner rumah ini belum sepenuhnya
dapat memenuhi kebutohan para penggunanya. Berdasarkan wawancara awaI kepada masyarakat yang sering menggunakan dan memiliki vacuum cleaner rumah, saat ini pengguna vacuum cleaner rumah masih mengeluhkan beberapa
masalah yang terdapat pada vacuum cleaner rumah yang dimilikinya. Oleh karena itu, diperlukan rancangan perbaikan vacuum cleaner rumah agar pengguna vacuum cleaner rumah memilki experience yang positif terhadap vacuum cleaner
rumah. Sebagai langkah awat, dilakukan wawancara untuk penilaian user experience secara kualitatif terhadap dua buah vacuum cleaner rumah sampet, yaitu melalui komentar-komentar responden yang dituangkan pada setiap emosi
yang dirasakan yang terdapat pada Geneva Emotion Wheel. Geneva Emotion Wheel memiliki empat kuadran, yaitu positif high control, positif low control, negatif low control, dan negatif high control. Setelah itu, dilakukan perancangan ulang terhadap vacuum cleaner rumah sampel yang memiliki penilaian yang buruk. Perancangan ulang ini dibuat sampai pada tahap desain tiga dimensi. Hasil perancangan ulang ini kemudian dievaluasi kembali kepada responden yang sama untuk memastikan bahwa kebutuhan pengguna vacuum cleaner rumah sudah terpenuhi pada rancangan usulan. Setelah melalui proses evaluasi, maka vacuum cleaner rumah yang terpilih adalah desain alternatif 1 karena memiliki nilai positif lebih besar dan nilai negatif yang turun secara signifikan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp31169 | DIG - FTI | Skripsi | TI SUT u/15 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain