Computer File
Analisis perubahan nilai tukar: Indonesia 2004-2014
Krisis 1997-1998 membuat nilai tukar rupiah sempat menembus tingkat Rp 14.900/US$ yang
merupakan nilai tukar terlemah sepanjang sejarah nilai tukar rupiah terhadap US$. Terdapat
banyak penelitian yang sudah dilakukan justru memunculkan perbedaan pendapat dalam
aspek faktor-faktor apa saja yang dapat memengaruhi fluktuasi nilai tukar. Maka dari itu,
penelitian ini menganalisa faktor-faktor apa saja yang memengaruhi fluktuasi nilai tukar
berdasarkan perbedaan pendapat tersebut. Teknik analisis yang digunakan adalah VECM
dengan jenis data time-series kuartal dari Desember 2004 hingga September 2015. Data
yang digunakan adalah nilai tukar rupiah terhadap dolar, selisih tingkat suku bunga
Indonesia dengan Amerika, selisih tingkat inflasi Indonesia dengan Amerika, neraca
transaksi berjalan, neraca transaksi modal, neraca transaksi finansial. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa variabel nilai tukar, neraca transaksi berjalan, selisih tingkat inflasi dan
tingkat bunga pada periode sebelumnya signifikan memengaruhi variabel nilai tukar pada
masa sekarang pada alpha yang berbeda-beda (5% dan 10%).
Kata kunci: Nilai Tukar, Tingkat Suku Bunga, Tingkat Inflasi, Neraca Perdagangan, VECM
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp31490 | DIG - FE | Skripsi | EP BAS a/16 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain