Computer File
Peran penggunaan dokumen dalam meningkatkan aktivitas pengendalian di Kedai Papa Liem
Dalam setiap perusahaan, penggunaan dokumen merupakan hal yang sangat penting karena merupakan pencatatan aktivitas dan transaksi perusahaan. Penggunaan dokumen dilakukan untuk membantu pekerjaan manajemen, karena keterbatasan manajemen dalam mengingat setiap peristiwa yang terjadi dan sebagai bukti aktivitas dan transaksi
perusahaan. Penulis melakukan penelitian pada Kedai Papa Uem. Kedai Papa Liem merupakan perusahaan kecil yang bergerak di industri kuliner. Kegiatan utama perusahaan ini adalah mengolah bahan baku menjadi makanan dan minuman untuk dijual. Kedai Papa Liem masih kurang memadai dalam menerapkan aktivitas pengendalian pada penggunaan dokumen karena dokumen yang digunakan belum memenuhi syarat penggunaan dokumen yang baik dan benar, sehingga terdapat celah bagi manajemen untuk melakukan dan menyembunyikan kecurangan. Aktivitas pengendalian adalah kebijakan, prosedur, dan peraturan yang memberikan keyakinan bahwa tujuan pengendalian yang dilakukan oleh manajemen telah terpenuhi. Kategori dari aktivitas pengendalian meliputi, otorisasi yang memadai akan transaksi dan aktivitas, pemisahan fungsi, pembangunan proyek dan pengendalian akuisisi, pengendalian atas pergantian manajemen, penggunaan dokumen dan catatan yang memadai, pembatasan akses terhadap harta, dan pemeriksaan independen terhadap kinerja. Setiap aktivitas pengendalian harus dilakukan pada setiap prosedur aktivitas pembelian maupun aktivitas penjualan. Dalam penelitian ini, Penulis menggunakan metode deskriptif analitis yaitu metode yang bertujuan mendeskripsikan atau memberi gambaran terhadap suatu obyek penelitian yang diteliti melalui sampel yang telah terkumpul dan membuat kesimpulan yang berlaku umum. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, wawancara dan kuisioner. Berdasarkan hasil dan pembahasan yang dilakukan, Penulis dapat menarik kesimpulan dan memberikan saran. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas pengendalian yang dilakukan Kedai Papa liem belum diterapkan secara maksimal. Hal ini dapat dibuktikan dari pemberian otorisasi yang belum tepat, belum adanya pemisahan fungsi dalam aktivitas pembelian, pembangunan proyek dan pengendalian akuisisi yang lambat, dokumen dan catatan yang belum ada prosedur tertulisnya dan rancangan dokumen yang kurang lengkap, perusahaan belum memiliki pengamanan data dari adanya ancaman bencana alam, pengujian mandiri atas kinerja yang tidak dilakukan secara rutin. Hanya perubahan pengendalian manajemen yang dilaksanakan dengan baik dengan memberikan pelatihan kepada manajemen terkait perubahan sistem informasi yang diterapkan. Namun penulis akan lebih banyak membahas peran penggunaan dokumen di Kedai Papa liem. Oleh Karena itu, Penulis memberikan saran untuk mengatasi kelemahan tersebut.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp31592 | DIG - FE | Skripsi | AKUN ANG p/15 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain