Computer File
Kajian daya dukung pondasi dangkal berbentuk bujur sangkar dengan permodelan dan analisis
Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji kapasitas daya dukung ultimit pondasi dangkal berbentuk bujur sangkar yang berada di atas tanah satu lapis maupun tanah berlapis. Tanah berlapis yang dimaksud adalah lapisan tanah atas (H1) yang kedalamannya bervariasi berdasarkan lebar pondasi (B), di mana kedalaman lapis kedua adalah (H2). Penelitian ini menggunakan empat jenis sampel tanah yang berbeda, yaitu tanah lempung dengan konsistensi sangat lunak dari Gedebage, lempung sangat keras dari Daan Mogot, pasir sungai, dan tanah lanau dari GSG Unpar. Di mana penelitian ini difokuskan pada peningkatan daya dukung tanah sangat lunak dengan daya dukung rendah sebagai lapisan tanah dasar dan lapisan atasnya adalah tanah dengan daya dukung lebih baik dengan variasi ketebalan yang berbeda, yaitu H1 < B dan H1 > B. Tanah Gedebage memiliki nilai daya dukung paling buruk diantara sampel tanah lainnya (C = 0.13 gr/cm2, ф = 0ᵒ), sehingga lapisan bawah pada penelitian ini hanya menggunakan tanah Gedebage. Dengan pelapisan pasir sungai (C = 0 kg/cm2, ф = 38ᵒ) meningkatkan daya dukung sebesar 1.3x pada H1 < B dan 2.0x pada H1 > B. Dengan pelapisan tanah GSG Unpar (C = 0.05 kg/cm2, ф = 24ᵒ) meningkatkan daya dukung sebesar 1.9x pada H1 < B dan 3.7x pada H1 > B. Dengan pelapisan tanah Daan Mogot (C = 1.4 kg/cm2, ф = 0ᵒ), meningkatkan daya dukung sebesar 3.8x pada H1 < B dan 6.9x pada H1 > B.
Kata kunci: Daya dukung ultimit, kohesi, sudut geser dalam.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp31859 | DIG - FTS | Skripsi | GEOT HAR k/15 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain