Computer File
Efektivitas program peningkatan kualitas hidup dan perlindungan perempuan oleh UPT P2TP2A Kota Bandung
Judul penelitian ini adalah Efektivitas Program Peningkatan Kualitas
Hidup dan Perlindungan Perempuan oleh UPT P2TP2A Kota Bandung. Penelitian
ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas program peningkatan kualitas
hidup dan perlindungan perempuan yang dilakukan oleh UPT P2TP2A Kota
Bandung, Provinsi Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan teori yang
dikembangkan oleh Thomas J.Cook dan Frank P.Scioli,Jr., mengenai dimensi
efektivitas program.
Berdasarkan tujuannya, penelitian ini bersifat deskriptif dengan
menggunakan teknik pengumpulan data berupa studi dokumen, observasi dan
wawancara terhadap informan, seperti informan dari UPT P2TP2A, Beberapa para
peserta program (stakeholder perempuan), dan juga salah satu LSM yang menjadi
Narasumber yaitu JaRi (Jaringan Relawan Independen) di Kota Bandung. Data
yang dianalisis menggunakan teknik penelitian kualitatif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses kegiatan yang
dilaksanakan oleh UPT P2TP2A sudah cukup efektif, walaupun terdapat kendala
dalam upaya pencegahan tindak kekerasan. Kendala tersebut berkaitan dengan
stakeholder perempuan maupun UPT P2TP2A. Tingkat pemahaman stakeholder
perempuan yang berbeda-beda dalam memahami upaya pencegahan tindak
kekerasan. Kemudian, kendala dari UPT P2TP2A berkaitan dengan kurangnya
sarana dan prasarana seperti buku-buku penunjang untuk mendukung pemahaman
dari stakeholder perempuan. Namun, kendala tersebut dapat diatasi dengan adanya
kerjasama dari berbagai pihak untuk melakukan upaya pencegahan tindak
kekerasan.
Kata Kunci : Efektivitas, Efektivitas Program
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp31971 | DIG - FISIP | Skripsi | AP KHO e/15 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain