Computer File
Analisis karakteristik tindak pidana korupsi pada proyek konstruksi di Indonesia
Kebutuhan akan pembangunan yang terus meningkat mendorong persaingan yang ketat antar penyedia jasa. Persaingan yang terjadi seringkali menimbulkan isu korupsi di Indonesia. Angka korupsi di Indonesia masih cukup tinggi bila dibandingkan dengan negara-negara ASEAN seperti Singapura dan Malaysia. Tindak pidana korupsi di Indonesia mengakibatkan pembangunan infrastruktur terhambat karena anggaran yang seharusnya dimanfaatkan untuk pembangunan justru dimanfaatkan oleh pihak tertentu. Selain itu, tindak pidana korupsi dapat memengaruhi desain konstruksi yang telah direncanakan sehingga dapat mengakibatkan kegagalan konstruksi. Tujuan penelitian ini sendiri adalah untuk mengkaji karakteristik tindak pidana korupsi pada proyek konstruksi di tingkat litigasi. Pada penelitian ini dilakukan analisis terhadap kasus tindak pidana korupsi pada proyek konstruksi di Indonesia yang diunduh dari direktori putusan.mahkamahagung.go.id sesuai dengan batasan terjadi saat pelaksanaan sehingga direduksi menjadi 15 (lima belas) kasus. Analisis dari 15 (lima belas) kasus tersebut dilakukan dengan menggunakan teknik coding. Analisis yang dilakukan menghasilkan simpulan bahwa jenis proyek infrastruktur dengan tipe kepemilikan berupa penyedia jasa swasta dan pengguna jasa pemerintah merupakan yang paling sering terjadi tindak pidana korupsi. Sedangkan Pulau Jawa dan Pulau Sumatera merupakan lokasi proyek konstruksi yang paling sering terlibat tindak pidana korupsi. Kerentanan tindak pidana korupsi pada proyek konstruksi paling sering melibatkan Pejabat Pembuat Komitmen dengan jenis kerentanan berupa contractual violation. Kerugian yang terjadi akibat tindak pidana korupsi bila dibandingkan dengan nilai proyek berada di antara 16.71% sampai dengan 33.42%. Berdasarkan kasus tindak pidana korupsi pada proyek konstruksi yang dianalisis 26,67% di antaranya mengalami kegagalan bangunan.
Kata kunci: Tindak pidana korupsi, proyek konstruksi, teknik coding, kerentanan
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp32353 | DIG - FTS | Skripsi | MRK SHE a/16 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain