Computer File
Strategi ekspansi Ayam Penyet Dapur Ibu
Strategi ekspansi dilakukan agar bisnis yang dijalankan oleh sebuah perusahaan dapat mengalami perluasan dalam melakukan kegiatan bisnisnya. Keuntungan yang didapatkan dari ekspansi cukup menjanjikan, tetapi juga mengandung resiko kegagalan yang tidak kecil. Bisnis kuliner di Indonesia semakin meningkat dan memberikan distribusi terbesar untuk sektor ekonomi kreatif yaitu sebesar 34%. Tidak terkecuali di kota Sukabumi, salah satunya Ayam Penyet Dapur Ibu yang fokus menjual ayam penyet.
Penelitian ini membahas mengenai potensi pertumbuhan dari awal berbisnis hingga saat ini, strategi ekspansi apa yang telah dilakukan, dan prospek keberhasilan atas keputusan melakukan ekspansi pada Ayam Penyet Dapur Ibu.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan menggunakan metode penelitian studi kasus. Teknik dalam pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini dilakukan melalui pendekatan kualitatif, yang terdiri dari sumber data primer dan sekunder.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ayam Penyet Dapur Ibu termasuk dalam kategori pertumbuhan, dengan implementasi strategi berupa pengembangan pasar. Penelitian ini menggunakan analisis industri dan strategi pertumbuhan untuk menganalisis potensi pertumbuhan. Selanjutnya, untuk menganalisis strategi ekspansi yang telah digunakan menggunakan strategi pengembangan pasar. Terakhir, dengan menggunakan penilaian strategi (evaluasi) dan key success factor untuk menganalisis prospek keberhasilan strategi ekspansi.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp36971 | DIG - FISIP | Skripsi | AB SAR s/18 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain