Computer File
Perbandingan kinerja ekonomi daerah : sisi lain pajak dan retribusi kendaraan bermotor
Pertumbuhan kendaraan bermotor seringkali dikonotasikan negatif oleh masyarakat.
Kemacetan serta polusi yang dihasilkan menjadi contoh dampak negatif yang sering
diasosiasikan dengan pertumbuhan jumlah kendaraan bermotor. Namun di sisi lain,
pajak serta retribusi kendaraan bermotor (PKB & BBNKB) merupakan sumber
utama pendapatan pemerintah daerah yang selanjutnya berkontribusi terhadap
anggaran belanja infrastruktur jalan. Sebagai salah satu faktor pendorong
perekonomian, infrastruktur juga merupakan solusi dari ketimpangan antar daerah
yang terjadi di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
pendapatan pemerintah yang diperoleh dari kendaraan bermotor terhadap
perekonomian daerah. Selain itu, penulis memiliki tujuan lain yaitu melihat korelasi
antara pajak dan retribusi kendaraan bermotor dengan ketimpangan daerah di tiga
provinsi, yaitu: DKI Jakarta, D.I. Yogyakarta dan Banten tahun 2008-2017. Hasil
estimasi multiple OLS menunjukkan bahwa rasio pajak dan retribusi kendaraan
bermotor terhadap realisasi belanja infrastruktur jalan tidak signifikan secara statistik
dalam memengaruhi perekonomian daerah. Sementara itu, hasil perhitungan Indeks
Williamson mengindikasikan bahwa daerah dengan pengalokasian infrastruktur
yang lebih tinggi akan maju lebih cepat daripada daerah lain yang pengalokasian
infrastrukturnya relatif rendah.
Kata kunci: PKB, BBNKB, infrastruktur jalan, ketimpangan daerah
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp37327 | DIG - FE | Skripsi | EP FAD p/19 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain