Computer File
Kepatuhan dan rekomendasi perbaikan Web Content Accessibility Guideline untuk aplikasi Sharif Judge
SharIF Judge (dengan huruf kapital ”IF”) adalah sebuah aplikasi gratis dan open source untuk
menilai code berbahasa C , C++, Java dan Python. SharIF Judge adalah pencabangan(fork)
dari Sharif Judge (dengan huruf kecil ”if”) yang telah dibuat oleh Mohammed Javad Naderi
pada tahun 2014. Versi dari pencabangan ini memuat fitur baru yang diperlukan oleh jurusan
teknik informatika UNPAR. Aplikasi ini dapat digunakan oleh mahasiswa dan dosen. Banyaknya
pengguna yang mengakses aplikasi SharIF Judge menjadikan kemudahan menggunakan aplikasi
ini menjadi hal yang penting.
Web Content Accessibility Guidelines(WCAG) 2.1 telah membuat pedoman untuk mengukur
kemudahan sebuah situs dapat diakses. Hasil pengukurannya disebut tingkat kepatuhan. Aplikasi
SharIF Judge telah diukur tingkat kepatuhannya terhadap pedomanWCAG 2.1. Beberapa bagian
dalam aplikasi SharIF Judge yang belum memenuhi syarat akan diperbaiki untuk meningkatkan
tingkat kepatuhan SharIF Judge sampai tingkat A.
Pengujian aplikasi SharIF Judge dilakukan dengan menggunakan fitur yang ada dalam kondisi
seakan-akan penguji tidak dapat melihat. Pengujian ini menggunakan teknologi alat bantu
pembaca layar. Berdasarkan pengujian yang telah dilakukan, penguji berhasil menggunakan fitur
yang ada pada aplikasi SharIF Judge dengan mengandalkan teknologi alat bantu, pendengaran,
dan keyboard sebagai alat bantu navigasi.
Kata-kata kunci: SharIF Judge, aksesibilitas, aplikasi web, WCAG 2.1
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp39891 | DIG - FTIS | Skripsi | INFO LEV k/20 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain