Computer File
Analisis pengaruh persepsi konsumen atas harga dan variasi produk Sour Sally terhadap niat beli ulang konsumen di Kota Bandung
Sour Sally merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di industri makanan penutup, yaitu Frozen Yogurt. Perusahaan ini berasal dari Indonesia. Sour Sally pertama kali membuka dan mengoperasikan gerainya pertama kali pada tanggal 15 Mei 2008. Gerai pertama Sour Sally terletak di dalam Mall Senayan City di Kota Jakarta. Sour Sally berhasil menerobos pasar Frozen Yogurt di Indonesia dan dengan agresif melakukan expansi ke seluruh wilayah Indonesia. Sour Sally terus mengembangkan usahanya dengan cara membuka gerainya di mall mall besar di Indonesia, termasuk di Mall Paris Van Java, Istana Plaza, Paskal 23, dan mall mall lainnya di Kota Bandung. Namun berdasarkan hasil observasi penulis, seluruh gerai Sour Sally yang berada di Kota Bandung terlihat sepi dari pengunjung. Penulis beberapa kali melihat bahwa jumlah pengunjung Sour Sally tidak sebanyak dulu. Penulis pun mendapati bahwa Sour Sally menutup beberapa cabangnya yang berada di Kota Bandung, salah satunya adalah cabangnya yang berada di Mall Istana Plaza
Melihat gejala penurunan jumlah pengunjung dan sepi nya pengunjung di dalam gerai Sour Sally, penulis tertarik akan gejala ini dan melakukan observasi lebih lanjut dengan melakukan wawancara. Dari hasil wawancara penulis menyimpulkan bahwa harga dan variasi produk merupakan kedua faktor yang mempengaruhi rendahnya niat beli ulang konsumen terhadap produk Sour Sally. Hal ini juga didukung dengan penelitian terdahulu, yang mengatakan bahwa harga dan variasi produk mempengaruhi niat beli ulang.
Penulis kemudian melakukan penelitian dengan mengumpulkan data dan mengolah data secara kuantitatif dengan metode analisis deskriptif serta analisis regresi linear berganda. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebar kuesioner kepada 100 responden di Kota Bandung yang pernah membeli produk Sour Sally. Penulis berharap dengan melakukan pengolahan data dari kuesioner, penulis dapat melihat pengaruh harga dan variasi produk Sour Sally terhadap niat beli ulang konsumen.
Berdasarkan hasil analisis deskriptif penulis menyimpulkan bahwa konsumen memiliki persepsi yang kurang baik terhadap Harga Sour Sally dan Variasi Produk Sour Sally. Kedua hal ini berpengaruh terhadap niat beli ulang konsumen terhadap produk Sour Sally. Berdasarkan hasil analisis regresi linear berganda, pengaruh Harga dan Variasi Produk memiliki kontribusi sebesar 49,8 % terhadap niat beli ulang konsumen. Saran dari penulis berdasarkan penelitian bagi Sour Sally adalah melakukan penurunan harga dan penambahan variasi produk menarik kembali konsumen lama sebab konsumen masih memiliki niat beli yang tinggi terhadap Sour Sally. Sour Sally pun dapat melakukan riset dan pengembangan untuk menambahkan variasi produknya.
Kata kunci: harga, variasi produk, niat beli ulang
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp40235 | DIG - FE | Skripsi | MANAJ WIN a/20 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain