Computer File
Fungsi hukum dalam upaya pelestarian fungsi atmosfer yang dikaitkan dengan prinsip pembangunan berkelanjutan
Pembangunan yang bertumpu pada pemanfaatan sumber daya alam secara agresif tanpa memperhatikan aspek kelestarian lingkungan hidup telah mengakibatkan peningkatan konsentrasi emisi gas rumah kaca di atmosfer. Dampak dari peningkatan konsentrasi emisi gas rumah kaca sangat berbahaya karena akan memperburuk dampak perubahan iklim, penipisan lapisan ozon, dan hujan asam. Salah satu upaya adalah dengan mewujudkan upaya pelestarian fungsi atmosfer, sebagaimana yang telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Penulisan hukum ini akan membahas mengenai peran fungsi hukum dalam upaya pelestarian fungsi atmosfer yang dikaitkan dengan prinsip pembangunan berkelanjutan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis normatif, dengan pendekatan yang bersifat deskriptif analitis. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi perpustakaan (library research), dimana data yang digunakan berasal dari bahan hukum primer, sekunder dan tersier. Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya pelestarian fungsi atmosfer yang dilakukan oleh pemerintah belum maksimal, sehingga dalam penelitian ini juga penulis paparkan upaya-upaya apa saja yang harus dilakukan oleh pemerintah untuk mewujudkan pelestarian fungsi atmosfer.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp42360 | DIG - FH | Skripsi | SKP-FH ARB f/21 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain