Text
Pengembangan produk ergonomic collapsible motorcycle helmet yang lebih sehat dan nyaman bagi pengendara dan penumpang sepeda motor di Indonesia
Indonesia merupakan salah satu negara dengan populasi pengguna sepeda motor terbesar di dunia, dengan lebih dari 138 juta pengendara sepeda motor dan lebih dari 112 juta sepeda motor yang beredar. Tingginya populasi pengendara dan penumpang sepeda motor ini perlu diimbangi dengan keselamatan transportasi yang baik. Namun, data menunjukkan bahwa masih terdapat lebih dari 175.000 kecelakaan sepeda motor tiap tahunnya. Salah satu cara untuk mencegah dan menanggulangi risiko kecelakaan sepeda motor adalah penggunaan produk helm yang baik dan benar. Helm yang merupakan produk yang wajib digunakan pengendara dan penumpang sepeda motor membuka peluang yang sangat besar dan menjanjikan dalam mengembangkan produk helm.
Hingga saat ini, terdapat 4 jenis helm sepeda motor di pasaran saat ini yang memenuhi standar, yaitu Helm Full-Face, Helm Open-Face, Helm Modular, dan Helm Off-Road. Terdapat beberapa permasalahan dengan helm saat ini, seperti berat, sirkulasi udara buruk, sulit disimpan, sulit dibawa-bawa, sulit dibersihkan, dan lain-lain. Berdasarkan hal tersebut, terdapat peluang potensial untuk sebuah produk helm yang inovatif dengan konsep Ergonomic Collapsible Motorcycle Helmet. Helm ini mengusung desain helm yang ergonomis (mudah digunakan, nyaman, aman, fleksibel, dan estetik) untuk penggunaan helm yang lebih baik dan collapsible (dapat dilipat) untuk memberikan kenyamanan dalam penyimpanan serta pembawaan dari helm tanpa mengurangi kekuatan dan keamanan dari helm sepeda motor yang standar. Kedua aspek ini menjadi core value dari helm yang dikembangkan dengan harapan bahwa produk ini dapat menjadi pelopor helm inovatif di Indonesia dengan desain unik yang memiliki nilai kegunaan dan nilai komersil yang baik untuk berkembang di pasar helm sepeda motor Indonesia.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
145134 | R/SB - FTI | Laporan Penelitian Dosen | 646.5 PEN | Gdg9-Lt3 (LPD-LPM FTI/TI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain