Computer File
Analisis yuridis tanggung jawab sosial badan usaha perseroan terbatas dalam perspektif hukum perusahaan di Indonesia
Tanggung jawab sosial badan usaha perseroan terbatas menjadi salah satu
pembahasan yang penting. Hal ini karena pengaturan mengenai tanggung jawab
sosial badan usaha perseroan terbatas di Indonesia diatur dalam undang-undang.
Adanya pengaturan mengenai tanggung jawab sosial kepada perseroan
terbatas ini menimbulkan pertanyaan tentang bagaimana pelaksanaannya pada
perseroan terbatas dengan industri-indusri yang berbeda-beda.
Untuk menjawab tanggung jawab sosial badan usaha perseroan terbatas di
dalam undang-undang dicoba dianalisis dalam satu kajian akedemik yakni dalam
sebuah penulisan tesis. Dalam tesis ini digunakan metode analisis yuridis
normatif, yaitu mengkaji peraturan yang berkaitan dengan tanggung jawab sosial
badan usaha perseroan terbatas diIndonesia.
Pelaksanaan tanggung jawab sosial badan usaha perseroan terbatas di
Indonesia mengacu pada Pasal 74 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007
Tentang Perseroan Terbatas, yang menyebutkan bahwa setiap badan usaha
perseroan terbatas wajib untuk melaksanakannya. Berlakunya pasal 74 pada
undang-undang ini menyebabkan pelaksanaan tanggung jawab sosial badan usaha
perseroan terbatas dapat diatur dan dilaksanakan secara memadai karena seluruh
perseroan terbatas di Indonesia berkewajiban melaksanakannya dengan sanksi
yang akan diberikan terhadap pelanggaran yang ada.
Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas
khususnya pasal 74, juga merupakan pengaturan yang bersifat wajib dan
memanyungi seluruh pengaturan yang berhubungan dengan tanggung jawab
sosial perseroan terbatas dengan industri yang berbeda-beda.
Dalam pelaksanaanya, pembuatan peraturan pemerintah dirasa perlu untuk
dilaksanakan. Peraturan Pemerintah harus segera dikeluarkan untuk mengatur
seluruh pelaksanaan yang berkaitan dengan tanggung jawab sosial badan usaha
perseroan terbatas ini agar dapat menjamin pelaksanaan dari tanggung jawab
sosial ini berjalan dengan baik sehingga dapat terwujud keseimbangan ekonomi,
sosial dan lingkungan yang menuju pembangunan yang berkelanjutan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
tes1063 | T/DIG - PMIH | Tesis | 346.066 SUN a | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain