Computer File
Pengaruh ruang umum terbuka pada fungsi komersial terhadap nilai jual bangunan
Ruang umum terbuka yang dimaksud adalah ruang terbuka yang dapat menampung publik berkumpul, duduk-duduk, mengobrol, keramaian kecil, menari dan pameran. Sedangkan Fungsi Komersial yang dimaksud adalah pusat
perbelanjaan/pertokoan.
Studi ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara ruang terbuka umum suatu fungsi komersial dengan nilai jual bangunan fungsi komersial itu sendiri. Dalam kajian ini akan diuraikan karakteristik ruang terbuka umum yang dapat memberi pengaruh baik pada nilai jual bangunan suatu fungsi komersial. Hasil studi menunjukkan keberadaan Ruang umum terbuka berpengaruh meningkatkan nilai jual /sewa bangunan dengan fungsinya sebagai fasilitas pendukung aktivitas bangunan dan simpul kegiatan (nodes ) serta tempat terciptanya suasana yang disenangi oleh para pengunjung sehingga menyetabilkan aktivitas perdagangan dengan adanya populasi pengunjung dalam jumlah besar.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp18650 | DIG - FTA | Skripsi | ARS MAK p/97 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain