Computer File
Perambahan hutan di Taman Nasional Gunung Halimun periode Tahun 1999
yang dilindungi mempakan salah satu bent uk konservasi alam untuk melestarikan
keanekaragaman hayati. Namun selama ini taman tersebut mengalami kemsakan yang
mengakibatkan rusaknya lingkungan. Salah satu penyebabnya adalah perambahan hutan.
Perambahan hutan dilakukan masyarakat sekitar TNGH dengan tujuan memenuhi kebutuhan
hidup mereka dalam hal pekerjaan serta kebutuhan pemukiman. Luasnya hutan yang dirambah
membuat perambahan hutan menjadi masafah utama di dalam kemsakan lingkungan di TNGH.
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara perambahan hutan dengan pertumbuhan penduduk, tingkat pendidikan yang terdiri dari tidak sekolah dan SD, serta mata pencaharian yaitu pertanian dan perkebunan. Lokasi perambahan hutan di TNGH yang diteliti meliputi tujuh kecamatan yaitu kecamatan Kabandungan, Cikidang, Leuwiliang, Nanggung, Cigudeg, Cibeber, dan Cijaku pada periode tahun 1999. Data yang digunakan dalam penelitian ini mempakan data berskala rasio dan tidak berdistribusi normal. Oleh karena itu pengolahan data yang digunakan yaitu statistik nonparametrik dengan menggunakan uji Kendall Tau. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel perambahan hutan memiliki hubungan dengan tingkat pendidikan tidak sekolah serta mata pencaharian di bidang pertanian. Sedangkan variabel pertumbuhan penduduk, tingkat pendidikan SD, serta mata pencaharian di bidang perkebunan tidak memiliki hubungan dengan perambahan hutan. Penciptaan lapangan kelja bam diluar sektor pertanian yang tidak menimbulkan terjadinya perambahan hutan mempakan salah satu cara untuk mengurangi serta menekan laju perambahan hutan, serta juga perfu dilakukan perbaikan sarana transpotasi sehingga penduduk di sekitar TNGH memifiki mobilitas yang tinggi. Dan yang tidak boleh diabaikan yaitu perbaikan pengelolaan TNGH oleh pemerintah.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp79 | DIG - FE | Skripsi | SP PUT p/06 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain