Computer File
Penerapan House of Quality dalam upaya menentukan arah perbaikan kualitas pada Atmosphere Resot Cafe, Bandung
Saat ini di kota Bandung terdapat berbagai restoran dan cafe yang menawarkan aneka hidangan dengan fasilitas dan kualitas pelayanan yang beragam. Restoran dan Cafe sekarang ini tidak berfungsi sebagai tempat makan, tetapi dengan menambabkan "konsep santai" maka menjadi tempat kumpul-kumpul yang dilengkapi berbagai fasilitas. Semua fasilitas tersebut
bertujuan memberi nilai tambah tersendiri bagi konsumen. Karena banyaknya pilihan restoran dan cafe saat ini maka menimbulkan persaingan yang sangat ketat dalam bisnis restoran dan cafe. Atmosphere Resort Cafe merupakan salah satu restoran di Bandung. Dalam menjalankan usahanya Atmosphere sangat menjaga kualitas dari makanan dan pelayanan yang ditawarkan.
Usaha ini terus menerus diperhatikan oleh perusahaan dan diusahakan arah perbaikannya untuk mencapai kepuasan konsumen yang maksimal. Dengan demikian, penulis melakukan penelitian tentang "Penerapan House of Quality Dalam Upaya Menentukan Arab Pemaikan Kualitas Pada Atmosphere Resort Cafe."
Atmosphere Resort Cafe didirikan pada 16 Juni 2002 di Bandung. Cafe yang berlokasi jalan Lengkong Kecil, Bandung ini menawarkan masakan Eropa, Indonesia, dan Asia, dalam suasana yang nyaman dan stylish. Atmosphere Resort Cafo Bandung cukup luas untuk dapat menampung 650 orang dan menyediakan laban parkir yang dapat menampung 100 mobil. Atmosphere Resort Cafe menyediakan berbagai jenis hiburan seperti tayangan layar lebar 144
inci dan adanya jaringan Wi-Fi Internet secara gratis. Penelitian diawali dengan wawancara penulis dengan konsumen Atmosphere untuk mengetahui kebutuhan apa saja yang diharapkan oleh konsumen. Setelah diolah didapatkan 15 karakteristik kebutuhan konsumen yang kemudian melalui kuesioner ditanyakan kepada konsumen mengenai tingkat kepentingan setiap karakteristik kebutuhan dan kinerja perusahaan. Kuesioner disebarkan kepada 100 orang dengan profil terbanyak adalah wanita (64%), usia 21-
30 tahun (53%), profesi karyawan swasta (38%), pengeluaran per bulan Rp 1.OOO.OOO-Rp 5.000.000 (45%).
Penulis juga menwawancarai manager operasional Atmosphere untuk mendapatkan informasi mengenai karakteristik teknik yang dapat diberikan oleh perusahaan untuk memenuhi kebutuhan konsumen, hubungan antara karakteristik teknik dengan kebutuhan konsumen, target dan arah perbaikan karakteristik teknik serta tingkat kesulitan organisasi. Berdasarkan important-performance analysis, semua karakteristik kebutuhan berada
pada bagian B. Keep up the good work. Ini berarti seluruh karakteristik kebutuhan dianggap penting dan pibak perusahaan telah melakukan aktivitasnya dengan baik. Namun analisa lebih lanjut menunjukkan bahwa penilaian kinerja dari konsumen terhadap setiap karakteristik
kebutuhan hanya dinilai cukup baik sampai dengan baik, belum ada yang dinilai sangat baik, sehingga perlu adanya peningkatan kinerja karakteristik kebutuhan. Beberapa karakteristik teknik sangat mempengaruhi penilian konsumen sehingga perlu diperhatikan oleh pihak perusahaan. Karakteristik tersebut diantaranya: inovasi dan kreativitas dari cook, kedisplinan karyawan, pelatihan karyawan, jumlah waiter dan jumlah bush boy. Sebaiknya usaha peningkatan kinerja tersebut dilakukan terhadap karakteristik teknik yang memiliki pengaruh kuat terhadap pencapaian karakteristik teknik yang memiliki tingkat kepentingan relatif tertinggi
agar lebih efektif.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp1142 | DIG - FE | Skripsi | MANAJ DEW p/06 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain