Computer File
Peranan keandalan pengendalian intern atas siklus penggajian dan kepegawaian sebagai alat bantu bagi auditor dalam menentukan sifat saat dan luas pemeriksaan atas penyajian rekening gaji dan upah dalam laporan keuangan : PT. X, Bandung
Pembangunan yang pesat di Indonesia sekarang ini mendorong timbulnya industri baru yang secara intensif berusaha meningkatkan kualitas produk dan pelayanan mereka untuk memenangkan persaingan yang semakin ketat. Salah satu sumber daya yang dibutuhkan oleh perusahaan untuk dapat bersaing adalah tenaga kerja, sebab kemampuan serta keahlian tenaga kerja mempengaruhi produktivitas perusahaan secara kese1uruhan. Dengan demikian, tenaga kerja menjadi aspek yang penting, dan biaya tenaga kerja menjadi kornponen utarna dalam perusahaan. Ketidakakuratan perhitungan dan alokasi biaya tenaga kerja dapat rnenyebabkan salah saji yang material dalam laporan keuangan. Tenaga kerja juga rnerupakan aspek yang penting dalam pengendalian intern perusahaan, karena bila perusahaan memiliki tenaga kerja yang kompeten dan jujur, maka mereka dapat bekerja secara efektif dan efisien walaupun hanya didukung oleh sedikit pengendalian atas kegiatannya. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk membahas mengenai pengendalian intern atas siklus penggajian dan kepegawaian di PT. X untuk mengetahui andal/tidak pengendalian intern tersebut, serta peranannya terhadap penentuan luas perneriksaan atas kewajaran penyajian rekening gaji dalam laporan keuangan perusahaan. Standar Pekerjaan Lapangan yang kedua dalam SPAP menyatakan bahwa pemaharnan mernadai atas pengenda1ian intern hams diperoleh untuk merencanakan audit dan menentukan sifat, saat, dan lingkup pengujian yang akan dilakukan. Oleh karena itu, dalam pemeriksaan laporan keuangan suatu perusahaan, terlebih dahulu dilakukan pemahaman dan pengujian oleh auditor atas keandalan pengendalian intern perusahaan yang dapat membantu auditor dalam menentukan luas pemeriksaan yang hendak dilakukan. Apabila pengendalian intern perusahaan andal, maka luas pemeriksaan dapat dipersempit, dan hal ini dapat mengurangi waktu dan biaya pelaksanaan audit. Pemahaman atas pengendalian intern siklus penggajian dan kepegawaian di PT. X diperoleh rnelalui wawancara dengan manajemen perusahaan, pengarnatan langsung ke lokasi penelitian, dan penyebaran kuesioner pengendalian intern. Selain itu, dilakukan juga studi kepnstakaan untuk rnemperoleh landasan teori yang dapat digunakan sebagai bahan perbandingan dengan kenyataan yang ada di lokasi penelitian. Setelah pengumpulan data dilakukan, diperoleh hasil bahwa pengendalian intern atas siklus penggajian dan kepegawaian dalam perusahaan dapat diandalkan, sehingga luas perneriksaan atas kewajaran penyajian rekening gaji dalam laporan keuangan dapat dipersempit. Disamping terdapat kekuatan-kekuatan pengendalian, penulis juga menemukan ada beberapa kelernahan pengendalian. Oleh karena itu, penulis memberikan beberapa saran untuk membantu perbaikan pengendalian intern perusahaan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp3473 | DIG - FE | Skripsi | AKUN IRA p/06 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain