Computer File
Peranan pengendalian sistem informasi berbasis komputer terhadap ruang lingkup pengujian substansif atas siklus penjualan dan penagihan
Objek penelitian ini adalah pengendalian sistem informasi berbasis komputer atas siklus penjualan dan penagihan perusahaan. Penelitian dilakukan di PT Metropolitan Kentjana Tbk, yang bergerak dalam bidang properti dan real estat.
Masalah yang dibahas dalam skripsi ini adalah apakah perusahaan telah menerapkan pengendalian sistem informasi berbasis komputer atas siklus penjualan dan penagihan, apakah penerapannya sesuai dengan Standar Profesional Akuntan Publik, serta bagaimana perannya dalam menentukan luas pengujian substantif.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pengendalian sistem informasi berbasis komputer atas siklus penjualan dan penagihan telah diterapkan oleh perusahaan dan sesuai dengan standar yang berlaku umum, serta untuk mengetabui peranan
pengendalian sistem informasi berbasis komputer untuk menentukan ruang lingkup pengujian substantif atas siklus penjualan dan penagihan
Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah metode deskriptif analitik. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, kuesioner, dan studi kepustakaan.
Hasil penelitian ini adalah pengendalian sistem informasi berbasis komputer siklus penjualan dan penagihan dinilai efektif. Pemahaman mengenai pengendalian sistem informasi berbasis komputer siklus penjualan dan penagihan terdiri dari komponen
pengendalian umum sistem informasi berbasis komputer dan pengendalian aplikasi sistem informasi berbasis komputer, serta didukung oleh pengendalian internal siklus penjualan dan
penagihan dinilai efektif. Penilaian awal risiko pengendalian dilakukan dengan menggunakan bantuan control risk matrix. Untuk mendukung penilaian awal risiko pengendalian dilakukan uji pengendalian dengan cara auditing around the computer, dilakukan satu kali (single operation) karena pengendalian umum sistem informasi berbasis komputer sudah dinilai efektif.
Simpulan hasil penelitian ini adalah pengendalian sistem informasi berbasis komputer atas siklus penjualan dan penagihan telah diterapkan oleh perusahaan, sesuai dengan standar yang berlaku umum, dan dinilai efektif, sehingga luas pemeriksaan atas
siklus penjualan dan penagihan pada perusahaan dapat dipersempit.
Ada beberapa saran yang dapat digunakan untuk meningkatkan pengendalian sistem informasi berbasis komputer siklus penjualan dan penagihan perusahaan, yaitu mengirimkan monthly statements berisi saldo invoice yang belum dibayar kepada penyewa, menganjurkan penyewa agar membayar melalui transfer, giro bilyet, atau cek, membuat bagan organisasi pada departemen informasi dan teknologi, mendokumentasikan perubahan sistem informasi berbasis komputer, memindahkan cadangan data dan program ke gedung yang berlainan dengan gedung yang digunakan sehari-hari, dan mengasuransikan barang-barang utama yang berkaitan dengan kegiatan sistem informasi berbasis komputer perusahaan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp4013 | DIG - FE | Skripsi | AKUN ANG p/07 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain