Computer File
Peranan keandalan pengendalian intern pada siklus penjualan untuk menentukan jenis, saat dan luas pemeriksaan atas kewajaran nilai penjualan dalam laporan keuangan : studi kasus pada PT X, Jakarta
Sebagaimana manusia yang terus berkembang dari bayi sampai menjadi
orang dewasa, demikian pula usaha perindustrian yang awalnya hanya terdiri dari 1
orang majikan dan 5 orang karyawan kini telah berkembang menjadi ratusan
karyawan. Keadaan ini memerlukan suatu pengaturan yang baru di mana tidak
mungkin 1 orang pemimpin dapat mengawasi seluruh karyawannya. Untuk dapat
memberikan jaminan yang memadai maka diperlukan pengendalian intern. Dengan
adanya pengendalian intern, maka diharapkan kegiatan yang ada di perusahaan
tidak menyimpang dari tujuan utama perusahaan.
Penjualan adalah salah satu bagian amat penting dalam perusahaan,
karena melalui bagian inilah perusahaan dapat memperoleh uang dari konsumen,
padahal uang adalah salah satu penyokong berdirinya sebuah perusahaan. Karena
itu pengendalian intern pada sektor penjualan harus amat diperhatikan
Objek dalam penelitian ini adalah peranan keandalan pengendalian
intern pad a siklus penjualan untuk menentukan jenis, saat dan luas pemeriksaan
atas kewajaran nilai penjualan dalam laporan keuangan Penelitian dilakukan di PT
"X" yang berlokasi di JI. Damai no 11, Daan Mogot, Jakarta Barat. PT "X"
merupakan sebuah stasiun televisi terkemuka di Indonesia yang bergerak di bidang
broadcasting.
Permasalahan yang dibahas adalah apakah PT "X" memiliki keandalan
internal yang memadai atas siklus penjualan dan sejauh mana pengaruh keandalan
pengendalian intern yang ada terhadap jenis, saat dan luas pemeriksaan audit atas
siklus penjualan di PT "X".
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah PT "X" memiliki
pengendalian internal yang memadai atas siklus penjualan dan mengetahui
pengaruh keandalan pengendalian intern yang ada terhadap luas ruang lingkup
audit atas siklus penjualan di PT "X".
Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analitik dengan
pendekatan studi kasus. Untuk memperoleh data, penulis melakukan penelitian
lapangan dengan teknik penyebaran kuesioner dan wawancara. Selain itu
dilakukan studi kepustakaan untuk memperoleh landasan teoritis dalam
pembahasan masalah.
Berdasarkan hasil kuesioner terlihat bahwa pengendalian intern prx"
kurang memadai, tetapi kewajaran nilai penjualan dapat diandalkan karena
didukung dari hasil test of transaction perusahaan yang cukup baik.
Dari hasil penelitian didapat bahwa pengujian keandalan intern perusahaan
tidak dapat menjamin kewajaran penyajian nilai penjualan pada laporan keuangan.
Jadi untuk mengecek kewajaran nilai penjualan pad a laporan keuangan tidak cukup
hanya dengan melakukan Test Of Control, tetapi harus tetap melakukan Test of
Transaction.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp4278 | DIG - FE | Skripsi | AKUN KUS p/08 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain