Computer File
Pemeriksaan operasional atas bauran pemasaran pada PT Commonwealth Life Indonesia
Semakin menjamurnya perusahaan asuransi dan investasi di Indonesia
menjadikan bidang jasa asuransi dan investasi mulai bergeser dari kebutuhan
pelengkap menjadi kebutuhan utama. Masyarakat merasakan kenyamanan
saat memiliki jaminan ketika terjadi musibah terutama musibah yang menyangkut
dirinya dan keluarganya. Hal ini memacu banyak perusahaan asuransi dan investasi
berlomba - lomba untuk meraih konsumen, selagi bidang ini masih hangat dan
memiliki tingkat popularitas yang cukup tinggi.
PT Commonwealth Life adalah satu dari banyak perusahaan asuransi
yang mencoba untuk meraih pasar saat ini. Persaingan yang ketat tidak membuat PT
Commonwealth Life menurunkan standarnya, melainkan mengusahakan untuk
berimprovisasi agar perusahaan data menjadi perusahaan terkemuka di bidangnya.
Kemampuan perusahaan dalam menerapkan strategi pemasaran menjadi taruhan
berhasil atau tidaknya perusahaan dalam meraih pasar. Maka dari itu, bauran
pemasaran perusahaan yang terdiri atas product (produk), place (lokasi), promotion
(promosi), dan price (harga) menjadi penting untuk dianalisis efektivitasnya dan
dikembangkan agar menjadi lebih baik. Berdasarkan uraian ini maka penulis
memiliki minat untuk meneliti mengenai efektivitas bauran pemasaran pada PT
Commonwealth Life.
Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode analisis
deskriptif. Metode analisis deskriptif merupakan metode yang secara sistematis
mengumpulkan fakta- fakta aktual mengenai objek atau variabel yang diteliti, yang
kemudian akan dianalisis, diolah untuk diambil kesimpulannya, dan dibandingkan
dengan dasar teori yang relevan. Dengan metode ini, penulis mencoba menganalisis
keefektivitasan bauran pemasaran dilihat dari tiga sisi yaitu perusahaan, agen
penjualan, dan konsumen. Untuk melengkapi data penelitian maka penulis
melakukan pengumpulan data dengan teknik penelitian lapangan dan penelitian
kepustakaan. Penelitian lapangan sendiri mencakup observasi, wawancara kepada
pihak manajemen perusahaan, serta kuesioner untuk agen penjualan dan konsumen.
Setelah penelitian dilakukan, penulis mengambil kesimpulan bahwa
secara umum, strategi bauran pemasaran yang ditetapkan perusahaan sudah dapat
meningkatkan penjualan, namun belum maksimal karena masih terdapat kekurangan
pada pemasaran produk dan promosi perusahaan. Lebih spesifik lagi kekurangan ini
terutama disebabkan oleh kurangnya promosi perusahaan.
Setelah melihat keseluruhan penelitian maka penulis memberikan
rekomendasi perbaikan terutama dalam bidang promosi perusahaan. Perbaikan ini
diharapkan akan memberikan dampak positif terhadap efektivitas dan efisiensi
bauran pemasaran perusahaan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp4541 | DIG - FE | Skripsi | AKUN ANA p/11 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain