Computer File
Icon remaja dalam iklan rokok dan hak atas hidup sehat
Iklan rokok mempengaruhi remaja untuk bereksperimen dengan rokok. Hal tersebut
dikarenakan oleh kekuatan iklan rokok pada image yang melambangkan sportivitas,
kejantanan, keglamoran, dan kesuksesan. Padahal, apa yang diiklankan mengenai rokok
berbeda 180 derajat dengan sifat dari rokok itu sendiri yang mengakibatkan kesehatan
perokok dan sekitranya terganggu, rokok juga dapat mengakibatkan kemiskinan dan resiko
tidak dapat hidup lama.
Penggunaan icon remaja dalam iklan rokok memperkuat keinginan remaja untuk
mencoba rokok. Terlebih jika pada iklan tersebut modelnya merupakan idola mereka. Maka
dapat dipastikan mereka akan mengikuti tren yang ada dalam iklan rokok tersebut.
Penggunaan icon remaja dalam iklan rokok berdampak negatif. Dampak tersebut
diantaranya peningkatan perokok remaja secara drastis dan mengakibatkan remaja
tersebut menjadi pembangkang terhadap orang tuanya terutama mengenai rokok.
Banyak perokok yang berasumsi bahwa merokok adalah hak setiap orang, sehingga
resiko yang diemban adalah konsekuensi dari pilihan mereka. Tetapi, sebenarnya merokok
itu mengakibatkan hak orang lain dilanggar karena asap yang dikeluarkan oleh perokok
dapat menganggu orang-orang disekelilingnya yang disebut sebagai perokok pasif.
Penulisan ini dibuat dengan tujuan agar masyarakat menyadari bak-hak mereka
dan tentunya "PR" bagi Pemerintah untuk mengawasi rokok secara ketat, baik itu iklan-
iklannya maupun rokok itu sendiri.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp6341 | DIG - FH | Skripsi | SKP-FH DUN i/05 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain