Computer File
Strategi diversifikasi Zoe Comics Corner
Bermunculannya usaha-usaha yang beraneka ragam dan tingkat persaingan yang ketat menyebabkan pengusaha harus berpikir kembali tentang usaha yang dijalankannya Pelaku bisnis harus mampu melihat dan memahami situasi dan kondisi lingkungan dimana aktivitas bisnisnya dilakukan. Pemahaman terhadap situasi dan kondisi tersebut diharapkan akan membantu pengusaha untuk merancang jasa yang ditawarkan dalam persaingan dengan jasa yang ditawarkan oleh pesaing.
ZOE Comics Comer merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri taman bacaan. Dengan berkembangnya industri ini, persaingan didalam industri menjadi semakin ketal. Menghadapi persaingan yang demikian ketat, maka ZOE Comics Comer harus memikirkan dan menjalankan strategi untuk menghadapi pesaingnya.
Dalam proposal penelitian, penulis meneliti strategi diversifikasi yang dilakukan oleh ZOE Comics Comer dan manfaatnya bagi perusahaan. Penulis juga berusaha menyajikan strategi alternatif yang layak dipertimbangkan perusahaan di masa depan. Untuk mendapatkan gambaran ini penulis melakukan studi kasus dengan teknik deskriptif analisis. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan studi dokumen, analisis data menggunakan analisis SWOT dengan Matriks Internal-Eksternal.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa trategi yang tepat untuk diterapkan oleh ZOE Comics Comer yaitu konsentrasi melalui integrasi horizontal. ZOE Comics Comer berada pada posisi kekuatan internal menengah dan daya tarik industri yang kuat.
Penulis menyarankan agar perusahaan mempertahankan strategi yang selama ini dijalankan dengan menambah variasi produk yang ditawarkan perusahaan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp10505 | DIG - FISIP | Skripsi | AB BRA s/07 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain