Computer File
Hubungan antara profil investor dengan instrumen investasi yang dipilih
Investasi merupakan kegiatan untuk menghasilkan keuntungan dengan
pengolaha aset baik yang berwujud maupun tidak berwujud. Keputusan investasi
setiap investor akan berbeda-beda dan ada banyak faktor yang mempengaruhinya,
baik secara eksternal dan internal.
Peneliti menggunakan tipologi Heymans dan teori dari John Myers dalam
penelitian profil investor ini. Heymans menilai kepribadian seseorang melalui
temperamen, sedangkan teori JohnMyers menjelaskan mengenai hubungan antara
ciri kepribadian, preferensi risiko dan keputusan investasi yang dipilih.
Penelitian yang dilakukan adalah penelitian korelasional dengan metode
survey dan investor sebagai respondennya. Analisis data dilakukan secara
kuantitatif dengan menghubungkan antara temperamen, ciri kepribadian, dan
preferensi risiko dengan pilihan investasi. Hubungan antar variabel dianalisis
dengan tabulasi silang.
Berdasarkan penelitian diperoleh hasil bahwa keputusan investasi
dipengaruhi oleh faktor dari dalam diri investor yaitu temperamen, ciri
kepribadian, dan preferensi risiko. Saran dari peneliti adalah seorang investor
harus mengetahui faktor-faktor tersebut sebelum melakukan investasi untuk
mendapatkan hasil terbaik.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp11307 | DIG - FISIP | Skripsi | AB CHA h/12 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain