Computer File
Upaya UNFICYP dalam menjaga perdamaian di Siprus (1964-2007)
Konflik Siprus yang terus berlanjut terjadi sejak tahun 1960an disebabkan
karena masyarakat Siprus yang terdiri dari dua komunitas yaitu komunitas Siprus
keturunan Yunani dan Siprus keturunan Turki memiliki perbedaan latar belakang
ideologi dan etnis. Untuk itu, PBB sebagai sebuah organisasi internasional yang
berperan dalam menciptakan perdamaian dan keamanan dunia telah mensponsori
berbagai langkah perdamaian bagi permasalahan yang terjadi di Siprus. Pada
Maret 1964 pasukan perdamaian PBB yang bernama United Nations
Peacekeeping Force in Cyprus (UNFICYP) secara resmi didirikan dan beroperasi
di Siprus sesuai dengan mandat dari Sekertaris Jenderal PBB dan di bawah
kontrol Dewan Keamanan. Dalam melakukan aktivitasnya di Siprus, UNFICYP
bekerja secara objektif; tidak memihak dan tidak berusaha mempengaruhi salah
satu pihak yang sedang mengalami konflik. Upaya-upaya yang dilakukan
UNFICYP telah mengarah pada situasi yang membaik bagi situasi Siprus hingga
pada tahun 1994. Hal ini menandakan bahwa upaya UNFICYP mulai mengarah
pada titik terang penyelesaian konflik Siprus. Diharapkan dengan hasil positif
yang diwujudkan UNFICYP ini dapat ber1anjut pada jalur dip1omasi bagi kedua
belah pihak hingga mencapai suatu kesepakatan damai.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp13323 | DIG - FISIP | Skripsi | HI AST u/08 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain