Computer File
Reaksi Israel dan Palestina tehadap Konferensi Annapolis 2007 : Solusi Dua Negara
Konflik Israel dan Palestina telah dimulai sebelum terbentuknya negara
Israel pada tahun 1948. Adanya perbedaan tujuan dideterminasi sebagai
pendorong terjadinya konflik tidak berkesudahan antara kedua negara. Telah
banyak proses perdamaian yang diciptakan untuk menemukan solusi bagi konflik
ini, walaupun hingga saat ini belum juga dihasilkan kesepakatan akhir bagi
tercapainya perdamaian permanen antara Israel dan Palestina. Konferensi
Annapolis, 27 November 2007, merupakan babak baru bagi proses perdamaian
antara Israel dan Palestina yang berujung pada akan terbentuknya negara Palestina
yang merdeka dan hidup berdampingan dengan negara Israel. Dalam merespon
konferensi ini, baik Israel dan Palestina sangat dipengaruhi oleh isu perbatasan,
status Yerusalem, dan permukiman Israel.
Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan
bagaimana sumber - sumber politik luar negeri Israel dan Palestina
mempengaruhi reaksi mereka terhadap proses perdamaian dalam Konferensi
Annapolis 2007 dan Solusi Dua Negara. Dalam penelitian ini, penulis
menggunakan metode penulisan deskriptif dengan metode analisa sekunder dalam
pengumpulan data. Teori - teori utama yang digunakan adalah teori sumber -
sumber politik luar negeri oleh James N. Rosenau dan teori reaksi oleh K.J.Holsti.
Melalui pengumpulan data - data dan pemakaian teori yang relevan,
penelitian ini menemukan bahwa adanya kepentingan dan sumber- sumber yang
menentukan pembuatan politik luar negeri suatu negara sangat mempengaruhi
reaksinya terhadap negara lain. Maka, penelitian ini menyimpulkan bahwa
munculnya perbedaan reaksi Israel dan Palestina dalam menyikapi proses
perdamaian pada Konferensi Annapolis 2007 ini didasari oleh pertimbangan
rasional yang sedapat mungkin melindungi kepentingann nasionalnya.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp13659 | DIG - FISIP | Skripsi | HI PAN r/09 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain