Computer File
Upaya Migrant Care dalam menyelesaikan permasalahan TKI yang bekerja di Malaysia
Penelitian ini mendeskripsikan Upaya Migrant Care dalam menyelesaikan permasalahan TKI yang bekerja di Malaysia, dan penelitian dibatasi dari periode tahun 2004 hingga tahun 2009. Penulis dalam kerangka analisanya menggunakan konsep Human Security untuk menjelaskan permasalahan TKI yang bekerja di Malaysia serta upaya perlindungan pemerintah Indonesia, serta menggunakan konsep aktivitas NGO untuk menjelaskan upaya yang dilakukan Migrant Care dalam menyelesaikan permasalahan TKI yang bekerja di Malaysia. Berdasarkan data deskriptif mengenai aktivitas Migrant Care dalam mengatasi kompleksitas permasalahan TKI di Malaysia, penulis menemukan bahwa aktivitas yang dilakukan oleh Migrant Care terdiri dari aktivitas Pembentukan Komunitas dan Pemberdayaan, Mainstreaming, Advokasi kasus dan Advokasi kebijakan, serta Social services. Aktivitas Pembentukan komunitas dan pemberdayaan dimaksudkan untuk melatih masyarakat menjadi lebih mandiri dalam menyelesaikan permasalahan. Aktivitas mainstreaming memiliki makna membawa sebuah permasalahan menjadi fokus perhatian publik agar jangan sampai dilupakan. Advokasi kebijakan lebih berbentuk aktivitas untuk mengkritisi kebijakan pemerintah sedangkan advokasi kasus adalah aktivitas mendampingi masyarakat dalam menghadapi persidangan hukum. Aktivitas social service berupa aktivitas penyediaan sarana sosial yang sangat dibutuhkan masyarakat namun belum tersedia. Pada akhir bab, penulis menyimpulkan berdasarkan pada visi Migrant Care untuk memberdayakan TKI menjadi komunitas yang mandiri, upaya paling dominan yang dilakukan oleh Migrant Care mendampingi dan memberdayakan TKI dalam menyelesaikan permasalahannya dan juga mengkritisi kebijakan ketenagakerjaan pemerintah Indonesia.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp13978 | DIG - FISIP | Skripsi | HI TAM u/12 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain