Computer File
Penataan arus lalu lintas di depan Terminal Ledeng
Pada studi ini, arus lalu lintas jalan Setia Budi Bandung, Jawa Barat, di dcpan terminal
Ledeng ingin ditata karena memiliki tingkat kemacetan yang tinggi saat hari libur. Arus lalu lintas diamati untuk mengetahui jumlah dan jenis kendaraan, data geometri dan lingkungan jalan Setia Budi di sekitar terminal Ledeng, dan waktu tundaan kendaraan yang melintas.
Hasil survei di analisis dengan menggunakan analisis simpang bersinyal dan simpang tak:
bersinyal berdasarkan MKJI 1997. Hasil analisis berupa derajat kejenuhan dan waktu tundaan di evaluasi untuk mendapatkan sumber masalah arus lalulintas eli depan terminal Ledeng. Hasil analisis simpang bersinyal menghasilkan derajat kejenuhan 0,677 dan waktu tundaan 13,1 detik. Hasil analisis simpang tak bersinyal kondisi normal menghasilkan 0,932 dan waktu tundaan 9,5 detik. Hasil survei menghasilkan waktu tundaan sebesar 31,7 detik. Hasil ini menunjukkan simpang bersinyal masih memiliki waktu tundaan yang lebih kecil, tetapi memiliki derajat kejenuhan yang tinggi dibandingkan hasil analisis simpang tak bersinyal. Sumber masalah terbukti adalah dari arus lalu lintas kendaraan yang keluar dari jalan Sersan Bajuri di depari terminal Ledeng menuju Bandung, sehingga mcnimbulkan antrian kendaraan yang panjang ketika kendaraan yang melalui jalan Setia Budi memasuki daerah arus lalu lintas di depan terminal Ledeng.
Solusi masalah diselesaikan dengan analisis simpang tak bersinyal dimana kendaraan yang
keluar dari jalan Scrsan Bajuri dialihkan menuju Lembang dan setelah meneapai jarak 170 meter dapat berputar balik ke arab Bandung. Kondisi ini menghasilkan derajat kejenuhan sebesar 0,630 dan waktu tundaan 5,80 detik. Penataan ini menghasilkan kendaraan yang masuk ke terminal Ledeng dari arab Bandung tidak boleh langsung belok ke terminal, melainkan lurus ke arah Lembang beserta kendaraan yang keluar dari jalan Sersan Bajuri untuk berputar balik setelah melewati jarak tertentu. Untuk mencegah kendaraan berbelok di depan terminal Ledeng, pada median jalan Setia Budi di depan terminal Ledeng di pasang separator.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp15268 | DIG - FTS | Skripsi | TRANS DIR p/06 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain