Computer File
Analisis dan desain bangunan tidak beraturan delapan lantai dengan dua basement berdasarkan SNI 03-1726-2002
Dewasa ini ada dua permasalahan umum yang terjadi dalam perkembangan
konstruksi bangunan di Indonesia yaitu keierbatasan lahan dan keunikan desain
arsitektural sehingga benluk struktur bangunan tidak beraturan sering menjadi
altematif utama agar bangunan sesuai. dengan lahan yang tersedia. Bangunan yang
tidak bcraturan ini memiliki tingkat desain yang lebih rumit dari bangunan yang
beraturan karena arah sumbu utama gedung yang Dominan terhadap beban lateral
gempa belum diketahui. Selain itu, bangunan tidak beraturan umumnya memiliki
arah mode satu dan mode dua yang dominan terhadap rotasi karena bentuk denah
gedung yang tidak beraturan. Oleh karena itu, penulisan ini bertujuan untuk
melakukan studi tentang perilaku dinamik agar struktur gedung menjadi beraturan
secara dinamik dcngan cara membuat mode satu dan dua dominan dalam arah
translasi. Dengan demikian perhitungan sumbu utama gedung dapat dilakukan.
Struktur bangunan tidak beraturan tersebut dianalisis berdasarkan SNI 03-1726-
2002 dengan lokasi bangunan yang berada di Wilayah Gempa 3 dengan kondisi
tanah sedang dan didesain dengan menggunakan sistem struktur rangka pemikul
momen khusus. Dalam analisis dan desainnya, struktur dibagi menjadi dua bagian
yaitu struktur atas dan struktur bawah. Struktur atas dianalisis dengan analisis
dinamik, sedangkan struktur bawah dengan analisis statik. Pada tahapan awal,
bangunan tcrsebut akan dianalisis dengan menggunakan Analisis Dinamik Ragam
Spektrum Respons untuk memperoleh respons dinamik bangunan. Setelah itu,
respons dinamik yang timbul akibat beban gempa dikontrol dengan peraturan SNI
03-1726-2002. Kedua sistem struktur tersebut dianalisis dan desain dengan
menggunakan program ETABS versi 9. Walaupnn struktur gedung memiliki
denah yang tidak beraturan tetapi secara dinamik struktur gedung dapat dibuat
beraturan.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp15470 | DIG - FTS | Skripsi | STR SUC a/08 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain