Computer File
Penzonaan lantai struktur beton menggunakan sistem bekisting speedform and speedshore falsework method
Pada pembangunan proyek konstruksi beton diperlukan bekisting dan perancah agar bentuk
struktur beton dapat dibentuk sesuai dengan desain. Sistem bekisting yang umumnya digunakan
adalah sistem bekisting konvensional dengan perancah menggunakan scaffolding. Selain itu,
terdapat pula sistem bekisting konvensional dengan perancah menggunakan pipa (speedform and
speedshore falsework method). Dalam proyek konstruksi berskala besar, pekerjaan struktur beton
tiap lantai dilakukan dalam beberapa zona. Hal ini bertujuan untuk mempermudah pekerjaan.
Pembagian zona yang kurang tepat dapat menyebabkan waktu pekerjaan konstruksi beton menjadi
tidak maksimal. Dalam penelitian ini akan dibahas mengenai trial penzonaan yang bertujuan untuk
menentukan pembagian zona pekerjaan yang menghasilkan waktu penyelesaian akhir pekerjaan
yang paling maksimal dengan model gedung memiliki dua bangunan utama, yaitu podium yang
memiliki 6 lantai dengan luas tiap lantai adalah 2177,88 m2 dan tower yang memiliki 14 lantai
dengan luas tiap lantai adalah 2404,12 m2. Dari hasil analisis diperoleh suatu kesimpulan bahwa
bangunan podium memiliki waktu pekerjaan struktur beton yang maksimal selama 87 hari dengan
membagi luas lantai menjadi tujuh zona. Jumlah bekisting yang harus disediakan adalah sebanyak
4 zona untuk bekisting kolom dan 9 zona untuk bekisting balok dan pelat. Bangunan tower
memiliki waktu pekerjaan struktur beton yang maksimal selama 173 hari dengan membagi luas
lantai menjadi enam zona. Jumlah bekisting yang harus disediakan adalah sebanyak 2 zona untuk
bekisting kolom dan sebanyak 8 zona untuk bekisting balok dan pelat.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp15590 | DIG - FTS | Skripsi | MRK SEN p/09 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain