Computer File
Wujud ruang fisik spatial Jalan Dr. Djundjunan Bandung ditinjau dari peraturan bangunan
Ruang fisik spatial yang terbentuk di kawasan jalan dr. Djundjunan Bandung belum tertata dengan baik. Banyak elemen pembentuk ruang fisik spatial di kawasan ini yang tidak sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku. Lemahnya implementasi peraturan bangunan di dalam praktek ini menyebabkan ketidakteraturan ruang fisik spatial di kawasan jalan dr. Djundjunan dan mempengaruhi rupa pandang
jalan (streetscape) di kawasan ini. Fenomena ketidakteraturan ruang akibat ketidakpatuhan pada peraturan bangunan di kawasan jalan dr. Djundjunan menjadi latar belakang pada penyusunan skripsi ini.
Elemen-elemen pembentuk ruang fisik spatial yang dianalisis terhadap
ketidakteraturan ruang dalam penyusunan skripsi ini diantaranya adalah tata guna lahan (land use), bentuk dan massa bangunan (building form and massing), sirkulasi dan parkir (circulation and parking), ruang terbuka (open space), penanda (signage), kemunduran
bangunan (set back), dan ketinggian bangunan. Penerapan elemen-elemen pembentuk ruang fisik spatial tersebut di sebagian kawasan jalan dr. Djundjunan ada yang sesuai dengan peraturan dan ada juga yang tidak sesuai dengan peraturan. Ketidaksesuaian
penerapan elemen pembentuk ruang fisik spatial dengan peraturan yang berlaku menyebabkan ruang fisik spatial di kawasan jalan dr. Djundjunan tidak teratur. Ketidakteraturan ruang ini memberi kesan visual yang kurang baik terhadap tatanan kota Bandung. Maka, dapat disimpulkan bahwa ketidakteraturan ruang fisik spatial di kawasan
jalan dr. Djundjunan Bandung dipengaruhi oleh implementasi peraturan bangunan yang tidak sesuai di dalam praktek. Ketidakteraturan ruang fisik spatial di kawasan ini juga mempengaruhi rupa pandang jalan (streetscape) yang tidak teratur.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp17739 | DIG - FTA | Skripsi | ARS IND w/06 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain