Computer File
Pendekatan orientasi bangunan pada desain rumah susun dan hemat energi : studi kasus unit Rumah Susun Cigugur Tengah dan Rumah Susun Sarijadi
Perencanaan bangunan dengan penyesuaian iklim setempat akan memberikan keuntungan dengan kenyamanan dan penghematan energi bagi konsumsi bangunan. Di samping dengan penghematan energi untuk bangunan dan
pemeliharaan, perancangan yang tepat dapat mengurangi pemakaian alat listrik,sangat tepat bagi perencanaan bangunan hunian sederhana dengan konsep hemat energi. Parameter desain dan problem biaya yang sangat ketat membayangi dan menghantui investasi bangunan dan lamanya pengembalian pinjaman investasi tersebut, serta besarnya nilai guna dari bangunan seringkali membuat kondisi tarik ulur dengan konsekuensi perubahan konsep desain, dan kadang malah dianggap tidak perlu karena menyulitkan kebebasan mendesain.Rumah Susun apalagi untuk golongan masyarakat berpenghasilan rendah atau menengah sangat sarat dengan ketentuan - ketentuan yang terkait biaya dan keterjangkauan mereka untuk menyewa atau membeli unit Rumah Susun, apalagi jika dalam pemakaiannya mereka masih dibebani oleh biaya operasional lainnya. Desain hemat energi membuka peluang pemanfaatan energi alami yang ada di sekitar kita dan memberi nilai tambah agar dengan desain tersebut seharusnya meningkatkan Building Performance dan dapat mengurangi biaya operasional.
Penghematan energi dapat dimulai dari tahap desain. Orientasi bangunan serta lokasi yang dipilih menjadi contoh aspeknya. Orientasi bangunan merupakan salah satu aspek yang paling berpengaruh dalam kajian desain hemat energi. Karena bangunan selain dituntut untuk hemat energi juga dituntut agar nyaman untuk dihuni. Pada kajian ini akan dijelaskan mengenai aspek - aspek orientasi bangunan dan implementasinya pada objek dengan pendekatan hemat energi. Tentu saja aspek tersebut kemudian akan dianalisa dan dikaitkan dengan desain Rusun Cigugur Tengah dan Rumah Susun Sarijadi yang dalam hal ini merupakan obyek studinya. Perancangan suatu bangunan terutama pada bangunan bertingkat banyak sederhana seperti rumah susun, dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya, orientasi bangunan terhadap matahari dan pergerakan udara.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp17896 | DIG - FTA | Skripsi | ARS HAR p/08 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain