Computer File
Gaya arsitektur dan elemen dasar gereja : Objek studi Gereja Santo Antonius Padua, Jakarta Timur
Indonesia merupakan negara bekas jajahan Belanda yang memakan waktu ratusan tahun. Tentu saja hal ini memengaruhi perkembangan di berbagai aspek terutama pada sisi arsitektur-interior bangunan-bangunan di Indonesia bangunan peribadatan pada masa kolonial banyak tumbuh dan berkembang. Objek yang akan dibahas pada penelitian ini adalah Gereja Santo Antonius Padua yang masih berdiri kokoh dan berfungsi dengan baik. Gereja ini dipilih karena gereja ini mempunyai banyak sejarah dan kaitannya terhadap penyebaran agama Katolik di Indonesia terutama Jakarta.
Pada studi kali ini akan dibahas mengenai elemen-elemen dasar yang terdapat dalam sebuah gereja dan pengaruhnya terhadap aktivitas yang terjadi. Gaya arsitektur yang berkembang di Indonesia pada tahun 1930an dan gaya-gaya yang memengaruhi perkembangan pola dasar bentuk bangunan gereja Katolik juga akan diamati untuk melihat pengaruhnya terhadap Gereja Santo Antonius Padua.
Kata kunci: arsitektur interior, kolonial Belanda, gereja Katolik
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp18525 | DIG - FTA | Skripsi | ARS-STEFA 2 OEI g/11 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain