Computer File
Analisis penerapan kelayakan konsep microbanking tipe A dari aspek pasar, legal, dan finansial di Kota Bandung : studi kasus PT. X
Microfinance adalah layanan keuangan skala kecil khususnya kredit dan
simpanan yang disediakan bagi mereka yang bergerak di sektor pertanian,
perikanan atau peternakan atau yang mengelola usaha kecil atau mikro.
Sedangkan microbanking adalah layanan microfinance yang dilaksanakan oleh
pihak perbankan dimana bank yang merupakan lembaga keuangan formal harus
bisa melayani sektor mikro, yang umumnya bersifat informal, atau bagaimana
sektor mikro yang informal bisa masuk dalam sektor perbankan yang formal. Di
Indonesia sendiri peranan microbanking ini telah hadir lewat koperasi dan
beberapa pihak bank pemerintah yang mengadakan program bank desa seperti
BRI dengan kehadiran BRI unit desa dan pendirian BPR-BPR atas persetujuan
pemerintah yang bertugas memberi pinjaman lunak kepada masyarakat
menengah ke bawah. Namun, secara umum bentuk pendanaan yang dilakukan
adalah pendanaan dengan jaminan (lending). Metode ini dirasakan kurang efektif
karena mayoritas masyarakat menengah ke bawah tidak mempunyai cukup aset
untuk dijaminkan ke pihak bank dan memperoleh pinjaman yang layak. Saat ini,
salah satu konsep microbanking lain tengah dipersiapkan oleh sebuah
perusahaan (PT.X) untuk Mengatasi permasalahan metode microbanking
sebelumnya karena proses pendanaan berdasarkan jaminan kolektif.
Sebelum konsep microbanking berbasis kolektif tersebut dapat
diterapkan, ada tiga aspek yang patut dipertimbangkan agar konsep ini dapat
berkembang dan menjalankan peranannya di tengah masyarakat secara optimal
yaitu aspek finansial, pasar dan legal. Berdasarkan studi kelayakan yang telah
dilakukan maka dapat disimpulkan bahwa konsep microbanking PT.X ini layak
untuk diterapkan di Indonesia.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp20340 | DIG - FTI | Skripsi | TI SAL a/10 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain