Computer File
Perancangan penilaian performansi kerja karyawan dengan metode behaviorally anchored rating scale
Dalam setiap badan usaha baik itu badan usaha milik pemerintah atau swasta faktor sumber daya manusia memiliki peranan yang sangat penting dan sangat menentukan bagi keberhasilan suatu badan usaha mencapai sasaran - sasaran dan tujuan - tujuannya, karena walaupun suatu badan usaha telah memiliki rencana - rencana yang baik tidak akan berarti apabila tidak ada sumber daya manusia yang berkualitas dalam mengerjakannya. Hal inilah yang menjadikan sumber daya manusia merupakan aset terpenting yang dimiliki perusahaan, sehingga sudah selayaknya perusahaan memberi perhatian lebih pada faktor ini.
Penilaian performansi kerja yang dilakukan merupakan penilaian formal
dan sistematik mengenai bagaimana pekerja melaksanakan tugas atau
pekerjaannya. Penelitian ini menggunakan konsep metode Behaviorally Anchored Rating Scale (BARS), dimana penggunaan BARS dalam penelitian ini memberikan kontribusi dalam mengurangi subyektivitas, karena BARS memberikan acuan yang jelas dalam melakukan penilaian performansi kerja. Dalam penelitian ini karyawan yang akan dinilai performansinya adalah karyawan yang bekerja pada : Departemen Keuangan dan Akuntansi, Departemen Pembelian, Departemen Penjualan, Departemen Produksi, Departemen Personalia, dan Departemen Urusan Dalam. Kriteria yang digunakan pada penelitian adalah : Kriteria Kemampuan Intelektual, Kriteria Kemampuan Analitikal, Kriteria Kemampuan Fisik dan Kapabilitas Pembelajaran, Kriteria Kemampuan Interpersonal, Kriteria Pengetahuan Akan Pekerjaan, Kriteria Hasil Pekerjaan, Kriteria Kemampuan Kerjasama, Kriteria Loyalitas Terhadap Perusahaan. Kriteria-kriteria tersebut mencakup beberapa sub kriterianya yang berperngaruh dalam menentukan performansi kerja karyawan. Kriteria dan sub kriteria memiliki bobot yang berbeda-beda untuk setiap departemen. Hal ini disebabkan perbedaan tugas, wewenang, dan tanggung jawab dari setiap departemen.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp21510 | DIG - FTI | Skripsi | TI ARI p/05 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain