Computer File
Perpaduan roda entalpi dan pendinginan radiatif untuk menciptakan kenyamanan termal
Sistem pendinginan radiatif merupakan alternatif dalam bidang HVAC dan lebih
hemat energi (mencapai 40%) dibandingkan dengan HVAC konvensional yang telah
digunakan saat ini. Salah satu faktor yang membatasi aplikasi sistem pendinginan
radiatif adalah terjadinya kondensasi pada permukaan panel radiasi. Kondensasi akan
terjadi ketika suhu titik embun udara ruangan (Tc) lebih tinggi dari pada suhu permukaan
panel (Tp). Oleh karena itu, sistem pendinginan radiatif harus dipadukan dengan roda
entalpi yang berfungsi untuk menyerap uap air dan kalor dari udara luar sebelum
memasuki ruangan.
Setelah menyelidiki peristiwa kondensasi uap air pada permukaan panel radiasi
dan mekanisme transfer uap air dan kalor dari roda entalpi, diperoleh hasil bahwa agar
tidak terjadi kondensasi pada permukaan panel radiasi pada kondisi suhu ruang antara
TUR = 295 K (22°C) - 300 K (27°C) dan suhu panel Tp = 16°C (biasanya suhu air dingin
adalah 16°C), rasio kelembaban udara ruangan (MR) harus lebih kecil dari 0.016. Agar
roda entalpi dapat memenuhi syarat tersebut dengan kondisi awal (udara luar) TUL =
37°C dan MR = 0.042 mengait dengan RH = 80%, maka roda harus dioperasikan pada
kondisi Vu = 0.75 m/s dan (omega) = 1l.78 rad/s ~ 12 rad/s = 114 putaran per menit.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp22980 | DIG - FTIS | Skripsi | FIS BER p/08 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain