Computer File
Tinjauan tentang pekerjaan bagian pemasaran dan pendapatan di Integrity Distributor Bandung
Sebagai penyedia literatur-literatur Kristen, keberadaan Integrity Distributor memiliki peranan yang sangat penting. Fungsi dan perannya yang strategis terus berkembang, baik sejak berdirinya pada tanggal 8 Desember 1996 bersama-sama dengan VISI Christian Bookstore & Giftshop maupun sejak diresmikan menjadi Divisi Distribusi VISI yang dikenal dengan nama Integrity Distributor. Perannya yang demikian strategis tersebut sudah barang tentu menjadi hal menarik untuk diketahui, terlebih bagi kalangan yang berkecimpung dengan bidang-bidang yang bersentuhan dengan fungsi Integrity Distributor ini.
Mandata, menyiapkan, mengirim produk/barang, memeriksa produk yang masuk/ keluar serta memasarkan produk baru atau lama adalah salah satu dari sekian banyak pelayanan yang diberikan oleh Integrity Distributor guna untuk memenuhi kenutuhan pelanggan/konsumen yang semakin kompleks.
Dengan situasi seperti sekarang ini dimana semakin banyak orang-orang Kristen awam/teolog yang membutuhkan penyediaan akan literatur-literatur Kristen atau bacaan rohani yang lengkap. Faktor-faktor inilah yang menjadi pemicu dalam meningkatkan peran pemasaran yang semakin baik lagi dalam melengkapi kebutuhan dari pelaqnggan/ konsumen.
Oleh karena itu Integrity Distributor mencoba untuk membantu toko-toko buku rohani dalam mempercepat proses pendistribusian barang agar sampai kepada pelanggan/konsumen. Sampai saat ini Integrity Distributor berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan terlengkap untuk setiap kebutuhan pelanggan/ konsumen.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
kp557 | DIG - PDTM | Kerja Praktek | D III M SAB t/03 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain