Computer File
Faktor-faktor yang mempengaruhi ekspor panili Indonesia ke Amerika Serikat periode 1980 - 1999
Komoditi panili merupakan komoditi yang memiliki nilai ekonomis tinggi. Keadaan alam
dan iklim yang sesuai dengan sifat tanaman ini merupakan kelebihan yang harus dapat
kita manfaatkan seoptimal mungkin. Apalagi jika kita hubungkan dengan program
pemerintah untuk meningkatkan sumber devisa diluar minyak dan gas bumi. Oleh karena
itu sudah selayaknya jika komoditi ini lebih diperhatikan lagi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana volume ekspor panili
Indonesia dipengaruhi oleh faktor-faktor volume produksi domestik, harga ekspor panili
Indonesia di Amerika Serikat, harga panili sintetis di Amerika Serikat, dan pendapatan
perkapita Amerika Serikat. Selain itu untuk mengetahui bagaimana prospek
perkembangan komoditi panili Indonesia dengan melihat pasar Amerika Serikat sebagai
pangsa terbesar ekspor hasil panili Indonesia.
Dengan menggunakan teknik regresi linier berganda dengan metode analisis
Ordinary Least Squre (OLS) didapatkan hasil bahwa variabel harga ekspor panili
Indonesia di Amerika Serikat, harga panili sintetis di Amerika Serikat, dan pendapatan
perkapita Amerika Serikat berpengaruh secara signifikan terhadap volume penawaran
ekspor panili Indonesia. Sedangkan volume produksi domestik tidak berpengaruh secara
signifikan terhadap volume penawaran ekspor panili Indonesia. Hal ini disebabkan
karena adanya persyaratan mutu panili yang layak untuk diekspor. Dimana panili yang
bisa diekspor adalah panili yang terbagi dalam panili mutu satu sampai mutu tiga. Jika
tidak termasuk dalam kategori ini, maka panili tersebut tidak dapat diekspor. Hal ini bisa
menggambarkan banyak produksi panili Indonesia yang belum termasuk dalam kategori
panili yang layak untuk diekspor atau termasuk dalam panili mutu rendah.
Volume ekspor panili Indonesia yang semakin meningkat terutama ke pasar
Amerika Serikat, harus bisa dibarengi dengan peningkatan kualitas komoditi panili.
struktur pasar panili dunia yang oligopoli parsial sehingga menyebabkan harga panili di
pasar dunia sangat tinggi, harus betul-betul dapat dimanfaatkan oten Indonesia untuk
meningkatkan kuantitas maupun kualitas komoditi panili yang pada akhirnya akan
meningkatkan devisa negara.
Barcode | Tipe Koleksi | Nomor Panggil | Lokasi | Status | |
---|---|---|---|---|---|
skp413 | DIG - FE | Skripsi | SP PAK f/02 | Perpustakaan | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Tidak tersedia versi lain